Netflix tambahkan fitur mirip TikTok, seperti apa penampakannya?

Selasa, 17 November 2020 | 09:00 WIB Sumber: Gizmochina
Netflix tambahkan fitur mirip TikTok, seperti apa penampakannya?

ILUSTRASI. Netflix tambahkan fitur mirip TikTok, seperti apa penampakannya?


NETFLIX - Anda masih hobi nonton film di Netflix? Sudah ngulik film apa saja nih yang baru-baru dan keren di Netflix? Selain buat nonton, Netflix juga kedatangan fitur baru yang TikTok, loh.

Dewasa ini nonton film semakin mudah dengan berbagai aplikasi dan situs yang tersedia di internet. Tidak seperti dulu dimana kita harus membeli DVD atau meminjam ke tempat penyewaan film lalu memutarnya lewat DVD player.

Hanya bermodalkan smartphone, Anda sudah bisa menonton deretan film keren dan seru yang ada di platform penyedia streaming film.

Dari sekian banyak platform penyedia streaming film, Netflix menjadi salah satu pilihan yang menarik. 

Selain karena banyak serial atau film yang original Netflix yang seru abis, Anda bisa menonton deretan film lainnya yang tidak kalah seru.

Mulai dari film bioskop, serial televisi, drama korea hingga anime, Netflix hampir menyediakan semua itu bagi pelanggan setianya.

Tapi tahukah Anda bahwa Netflix tidak hanya menjadi tempat untuk streaming film? 

Lewat fitur barunya bernama "Fast Laugh" Anda bisa menikmati video pendek yang bikin ngakak ala TikTok.

ILUSTRASI: Netflix

Mengutip dari Gizmochina.com, fitur tersebut menampilkan video dengan orientasi vertikal dan bisa ditonton dalam layar penuh. 

Video pendek tersebut bukan dibuat oleh user Netflix, melainkan pihak Netflix itu sendiri. Menggabungkan berbagai momen lucu di film-film yang tayang di Netflix menajdi sebuah video pendek yang kocak.

Tampilannya juga mirip seperti di TikTok, user tinggal scroll ke bawah untuk melihat berbagai video yang tersedia.

Salah satu pemilik akun Twitter @MattNavarra yang merupakan konsultan sosial media membagikan perkenalan fitur tersebut. Anda bisa melihatnya di bawah ini:

Sayangnya fitur ini belum tersedia secara luas, hanya user Netflix di Amerika, Inggris dan beberapa negara lainnya. Fitur tersebut juga baru tersedia ekslusif di perangkat iOS termasuk iPhone dan iPad.

Selanjutnya: Ini penyebab Microsoft Office berjalan lebih lambat di Macbook keluaran terbaru

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Arif Budianto

Terbaru