Pemuda ini rakit modifikasi Batmobile selama 10 bulan, segini ongkosnya.

Senin, 14 September 2020 | 11:11 WIB Sumber: Autoevolution
Pemuda ini rakit modifikasi Batmobile selama 10 bulan, segini ongkosnya.


KUSTOMISASI MOBIL - HANOI. Pemuda asal Veitnam, Nguyen Dac Chung merakit sendiri modifikasi Batmobile ala Batman. Pemuda tersebut berumur 23 tahun ini adalah seorang mahasiswa arsitektur dan bos dari perusahaan produksi costume play (Cosplay). Dac Chung juga merupakan penggemar berat karakter superhero Batman.

Mengutip dari situs Autoevolution.com, di tahun pertamanya berkuliah, Dac Chung memutuskan untuk membuat replika Batmobile. Dac Chung juga memilih mobil 'Tumbler' Batmobile yang terinspirasi dari mobil milik Batman persis pada serial filmnya.

Modifikasi Batmobile ini memakan waktu 10 bulan dan ongkos sekitar US$ 22.000 atau sekitar Rp 330 juta dari uang milik Dac Chung pribadi. Sedangkan untuk bantuan tenaga, Dac Chung mendapatkan bantuan dari seluruh tim Cosplay.

Nguyen Dac Chung mengaku bahwa proyek Batmobile ini pertama bagi Dac Chung untuk membuat replika dalam konsep 3 dimensi. Tentunya, yang membuat Dac Chung bangga yakni bisa menyusunnya secara utuh.

Baca Juga: Cari SUV murah? Intip daftar harga mobil bekas di bawah Rp 100 juta

Dac Chung memulai dengan cara mencari dan mengumpulkan informasi spare parts seperti rangka dan mesin. Kemudian, Dac Chung mendapatkan pasokan tersebut dari Vietnam bahkan ada yang diimpor dari Amerika Serikat.

Tenaga Batmobile ini berasal dari mesin 4 silinder, berkapasitas 400 cc. Dac Chung mengklaim Batmobile ini bisa mencapai kecepatan 100 km/jam dalam ruas jalan lurus.

Untuk suspensi, Batmobile ini menggunakan 4 peredam kejut di depan dan 2 peredam kejut di belakang bersama knalpot mesin jet di belakang. Sayangnya, knalpot tersebut tidak berfungsi dan hanya mempercantik Batmobile tersebut sehingga mirip dengan Batmobile asli.

Modifikasi Batmobile

Baca Juga: Harga mobil bekas Honda Stream kini mulai Rp 60 juta, dapat generasi ini

Replika Batmobile ini memiliki pintu kupu-kupu dan spoiler belakang yang dapat disesuaikan, serta setir dengan logo Batman.

Batmobile ini memiliki kapasitas dua penumpang dengan kriteria orang dewasa. Secara dimensi, kendaraan Batmobile ini memiliki panjang 3,6 meter dan lebar 2,6 meter.

Dac Chung ingin mewujudkan sebuah replika Batmobile yang bisa dikendarai layaknya pada film Batman. Batmobile ini diklaim Dac Chung telah menarik perhatian masyarakat ketika dikendarai di jalanan Kota Hanoi, di Vietnam. 

Namun, kabar terakhir, modifikasi Batmoile ini masih selesai dalam kondisi 90%, dan hanya digunakan dalam jarak dekat. Dac Chung tidak mengatakan apa yang akan dia lakukan saat replika Batmobile tersebut selesai pengerjaan total.

Selanjutnya: Modifikasi Honda Super Cub terunik ini punya bodi sangat pendek

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Bimo Kresnomurti

Terbaru