Penjelasan Skill Ziya Honor of Kings, Hero Mage Baru yang Levelnya Bisa Sampai 25

Selasa, 20 Agustus 2024 | 08:18 WIB   Penulis: Arif Budianto
Penjelasan Skill Ziya Honor of Kings, Hero Mage Baru yang Levelnya Bisa Sampai 25

ILUSTRASI. Penjelasan Skill Ziya Honor of Kings, Hero Mage Baru yang Levelnya Bisa Sampai 25


HONOR OF KINGS - Inilah penjelasan skill Ziya Honor of Kings (HoK), hero Mage baru yang levelnya bisa sampai 25. Hero Mage terbaru Honor of Kings ini resmi dirilis per hari ini, Selasa, 20 Agustus 2024.

Masih sibuk push rank HoK? Sudah berapa bintang yang Anda capai sampai saat ini?

Bicara soal Honor of Kings, mulai hari ini juga (20/8/2024), user Mage bisa mencicipi hero terbaru yang bernama Zuya. Zuya merupakan hero Mage yang dapat memberikan damage terus menerus. 

Zuya juga memiliki skill yang unik, di mana dapat meningkatkan EXP yang diperoleh dirinya sendiri hingga rekan satu tim.

Saking banyaknya EXP yang bisa diperoleh Zuya, dia dapat melebihi batas level kebanyakan hero. Zuya dapat meningkatkan levelnya hingga level 25 berkat skill pasif yang dia miliki.

Ultimate milik Zuya juga dapat digunakan secara berkelanjutan setelah dia mencapai level 25, di mana cooldown skill tersebut akan berkurang. 

Sebelum Anda menggunakan hero Zuya atau mungkin bakal menghadapi hero tersebut saat push rank, simak penjelasan tentang skill hero tersebut selengkapnya di bawah ini.

Baca Juga: Codashop Honor of Kings (HoK), Cara Top Up dengan Mudah Bayar Pakai Dana, Ovo dll

Penjelasan skill Ziya Honor of Kings (HoK)

Hero Ziya Honor of Kings (HoK

1.Sanctification (Pasif)

Ketika ZIya menimbulkan damage pada satu target dan mereka dikalahkan dalam 3 detik, dia mendapatkan 1-3 light orb EXP untuk memberikan boost EXP-nya.

Saat mencapai level 15, Sanctification Power-nya akan dipulihkan, memberikan skill Sanctify sekali pakai dan meningkatkan batas levelnya hingga 25.

Setiap level akan memberikan 20 serangan magis.

Menggunakan Sanctify akan memberkati satu rekan tim, menyaurkan 1200 EXP pada mereka dan membuat mereka menerobos batas level mereka, sekaligus kemungkinan memberikan light orb EXP.

2. Divine Seal (Skill 1)

Ziya memberikan satu Divine Seal pada musuh dalam jangkauan, menimbulkan damage magis dan efek slow, sekaligus mengurangi physical def dan magic targetnya selama 3.5 detik.

Jika skill mengenai musuh, dia akan mendapatkan boost move speed.

3. Divine Punishment (Skill 2)

Ziya membuat magic circle yang menimbulkan 3 serangan damage pada musuh di sekitar.

Setelah jeda singkat, magic circle akan meledak, lalu menimbulkan damage magis tambahan dan memberi efek launch pada musuh selama 0.8 detik.

4. Universal Law (Ultimate)

Menembakkan 3 gelombang energi yang menimbulkan magic damage.

Saat mencapai level 15, kecepatan pengumpulan tenaga Ultimate-nya meningkat 10%, dan dia berpeluang untuk bisa bergerak setelah pengumpulan tenaga atau channeling.

Baca Juga: Cara Melawan Augran Honor of Kings (HoK), Kesal Lawan Hero ini? Cek Tips Berikut

Untuk mendapatkan Zuya di Honor of Kings, Anda dapat membelinya di Toko atau Shop dengan harga 13.888 Starstone

Selanjutnya: Filipina Deteksi Kasus Mpox Pertama Sejak Awal 2024

Menarik Dibaca: Ini Cara Mencuci Bantal Memory Foam, Jangan Gunakan Mesin Cuci

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Arif Budianto

Terbaru