Jangan membuat janji temu dengan Pongki Pamungkas pada 21 April nanti. Di hari itu, Presiden Direktur PT Serasi Autoraya ini sudah menegaskan tidak mau diganggu.
Tidak, Pongki bukannya mau merayakan hari Kartini. Pongki sengaja menyediakan waktu di hari itu untuk menyaksikan penampilan band pujaannya, Dream Theater. “Saya sudah bilang ke sekretaris saya sejak akhir tahun lalu untuk mengosongkan jadwal di hari H konser,” ujar dia sumringah.
Pria kelahiran Malang ini sangat antusias menyambut konser band pujaannya tersebut. “Saya sudah membeli tiketnya sejak akhir 2011,” ungkap dia sembari tertawa.
Tidak tanggung-tanggung, Pongki bahkan membeli tiket kelas Platinum, yang harga normalnya mencapai Rp 4 juta per tiket. Tapi, lantaran membeli ketika masih harga presale, Pongki hanya merogoh kocek sekitar Rp 1,7 juta per tiket.
Pongki bakal menyambangi konser Dream Theater di Ancol tersebut bersama putranya. Selain itu, ia juga mengajak dua orang kolega bisnisnya.
Memang, ini bukan pertama kali Pongki menonton penampilan Dream Theater secara langsung. Saat grup yang akrab disebut DT tersebut menyambangi Singapura di 2008 silam, pria kelahiran 14 Desember 1956 ini pun berangkat untuk menyaksikan band tersebut.
Pongki memang sangat menggemari band pengusung progressive metal ini. Bahkan, Pongki mengaku hapal di luar kepala hampir semua lagu band asal Amerika Serikat tersebut. Padahal, durasi satu lagu bisa mencapai di atas 15 menit, lo.
Selain itu, Pongki mendukung anak laki-lakinya menjadi gitaris band yang khusus memainkan lagu-lagu DT. Wah, jangan-jangan Pongki mau jadi vokalisnya, ya?
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News