Prediksi Susunan Pemain Manchester United untuk Hadapi Newcastle, Minggu (13/4)

Minggu, 13 April 2025 | 20:00 WIB   Penulis: Prihastomo Wahyu Widodo
Prediksi Susunan Pemain Manchester United untuk Hadapi Newcastle, Minggu (13/4)

ILUSTRASI. Prediksi Susunan Pemain Manchester United untuk Hadapi Newcastle, Minggu (13/4)


LIGA INGGRIS - Manchester United akan kembali menghadapi lawan berat, yakni Newcastle United, dalam jadwal Liga Inggris hari ini, Minggu 13 April 2025.

Pertandingan Newcastle vs Manchester United akan tayang di Indonesia pada hari Minggu pukul 22.30 WIB. Live streaming bisa Anda nikmati di Vidio.

Setelah laga berat kontra Lyon di UEFA Europa League hanya berakhir imbang, kini MU harus bertamu ke St. James' Park kandang Newcastle.

Newcastle saat ini ada di peringkat kelima klasemen Liga Inggris, sementara MU ada di peringkat ke-13. Ruben Amorim wajib menyiapkan susunan pemain Manchester United terbaik untuk malam ini.

Mengutip Daily Mail, Amorim mungkin akan sedikit "menghukum" Andre Onana dengan menaruhnya di bangku cadangan. Altay Bayindir berpotensi turun sebagai kiper utama MU saat bertamu ke Newcastle.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Memimpin, Ini 10 Atlet Terkaya di Dunia Tahun 2025

Tiga bek tengah mungkin akan terdiri dari Noussair Mazraoui, Victor Lindelof, dan Leny Yoro yang berhasil mencetak gol ke gawang Lyon tengah pekan kemarin.

Diogo Dalot sepertinya akan tetap menyisir lapangan kanan, meski mendapat banyak kritik. Di sisi kiri, Patrick Dorgu sukses jadi pembelian yang positif.

Bruno Fernandes dan Manuel Ugarte jelas akan jadi andalan di lini tengah. Maju sedikit ke depan, Amorim sepertinya sudah siap memainkan Mason Mount untuk menemani Alejandro Garnacho.

Di ujung tombak, Joshua Zirkzee sukses membayar kepercayaan dengan gol saat menghadapi Lyon. Zirkzee mungkin akan kembali turun sejak awal hari ini.

Prediksi Susunan Pemain Manchester United (3-4-2-1): Bayindir; Mazraoui, Lindelof, Yoro; Dalot, Ugarte, Bruno, Dorgu; Mount, Garnacho; Zirkzee.

Baca Juga: Jelang Laga Kontra Lyon, Ruben Amorim Minta Zirkzee Jadi Striker Egois

Jadwal & Link Streaming

Laga Newcastle vs Manchester United akan berlangsung di stadion St. James' Park yang jadi rumah Newcastle. Anda bisa menyaksikannya secara live streaming di Vidio pukul 22.30 WIB.

Berikut adalah detail jadwalnya:

  • Minggu, 13 April 2025
  • Kick-off pukul 20.00 WIB
  • St. James' Park, Tyne
  • Link streaming Vidio: vidio.com/categories/premier-league.

Link live streaming Newcastle vs Manchester United di atas akan bisa diakses setelah Anda membeli paket berlangganan dengan harga tertentu.

Tonton: UEFA: Chelsea Jadi Skuat Termahal di Eropa pada 2024

Selanjutnya: Ketidakpastian Masih Tinggi, Penurunan Cadev Berpotensi Berlanjut Maret 2025

Menarik Dibaca: Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok 14-15 April, Siaga Hujan Sangat Lebat di Daerah Ini

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Prihastomo Wahyu Widodo
Terbaru