Rank Honor of Kings, Inilah Urutan Tier dari Bronze hingga Rank yang Tertinggi

Rabu, 15 Mei 2024 | 12:28 WIB   Penulis: Arif Budianto
Rank Honor of Kings, Inilah Urutan Tier dari Bronze hingga Rank yang Tertinggi

ILUSTRASI. Rank Honor of Kings, Inilah Urutan Tier dari Bronze hingga Rank yang Tertinggi


GAME ONLINE -  Rank Honor of Kings, urutan tier dari Bronze hingga Grandmaster. Sudah sejauh mana progres Anda selama bermain kompetitif di Honor of Kings? Berikut ini adalah urutan rank pada game MOBA tersebut.

Seperti game kompetitif kebanyakan, Honor of Kings menghadirkan mode permainan Ranked di mana para pemain akan bertemu dengan lawan yang sepadan.

Dibandingkan bermain Normal, sejatinya mode Ranked memastikan pemain dengan Rank tertentu dapat bermain atau berhadapan dengan Rank yang setingkat.

Atau mungkin kalau lebih tinggi tidak terlalu jauh gap atau jarak Rank-nya. 

Mode Ranked pada Honor of Kings juga menjadi ajang adu skill sejauh mana dan sehebat apa Anda bermain game MOBA tersebut. Mulai dari penguasaan hero, role hingga kerja sama tim.

Sebagai informasi tambahan, mode Ranked ini akan direset setiap 3 bulan sekali. Sama seperti beberapa game MOBA yang ada, Anda akan turun ke Rank tertentu berdasarkan pencapaian terakhir di musim atau Season sebelumnya.

Mau tahu apa saja Rank yang ada di Honor of Kings? Berikut ini adalah daftar urutan Rank Honor of Kings dari yang terendah Bronze hingga yang tertinggi Legends.

Game MOBA Honor of Kings

Baca Juga: Daftar HP yang Mendukung 120 FPS PUBG Mobile, Bikin Pengalaman Main Lebih Smooth

Urutan Rank Honor of Kings:

  • Bronze (IV, III, II, I)
  • Silver (IV, III, II, I)
  • Gold (IV, III, II, I)
  • Platinum (IV, III, II, I)
  • Diamond (V, IV, III, II, I)
  • Master (V, IV, III, II, I)
  • Grand Master/ King
  • Mythic (King 25 Bintang)
  • Epic (King 50 Bintang)
  • Legends (King 100 Bintang)

Lalu, bagaimana agar bisa naik ke tier yang lebih tinggi dari setiap Rank  yang ada?

Sebagai informasi tambahan, setiap kali menang pada mode Ranked akan mendapatkan 1 bintang. Sebaliknya, jika kalah akan berkurang 1 bintang pula.

Untuk naik dari rank Bronze ke Silver, masing-masing sub tier membutuhkan 3 bintang. Dengan kata lain, ketika naik dari Silver I ke Silver II membutuhkan 3 bitnang.

Sedangkan pada Gold dan Platinum membutuhkan 4 bintang, serta 5 bintang untuk rank Diamond dan Master pada masing-masing sub tier.

Agar mempermudah perogres Anda selama bermain Ranked, pastikan bermain sesuai dengan role yang Anda kuasai. Mungkin agak membosankan, tetapi menguasai satu hero dan spam menggunakan hero tersebut agar bisa memenangkan pertandingan bisa menjadi salah satu cara yang dapat Anda coba.

Baca Juga: Link Download Honor of Kings APK Android Resmi dan Spesifikasi Minimum

Jadi sudah sejauh mana progres Anda selama bermain Ranked di Honor of Kings?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Arif Budianto

Terbaru