Samsung Galaxy A26: Harga Resmi dan Spesifikasi Lengkap

Senin, 03 Maret 2025 | 06:13 WIB   Penulis: Prihastomo Wahyu Widodo
Samsung Galaxy A26: Harga Resmi dan Spesifikasi Lengkap

ILUSTRASI. Samsung Galaxy A26: Harga Resmi dan Spesifikasi Lengkap


SPESIFIKASI HP - Samsung Galaxy A26 resmi dirilis secara global. Tidak lama lagi, produk ini pun seharusnya akan segera hadir di Indonesia.

Sesuai dengan namanya, Samsung Galaxy A26 adalah penerus Samsung Galaxy A25 5G yang selama satu tahun terakhir ini cukup populer di Indonesia.

Produk ini tentu akan bersaing di kelas menengah dengan harga mulai dari Rp 4 jutaan. 

Sambil menunggu kehadirannya di Indonesia, mari simak spesifikasi dan harga Samsung Galaxy A26.

Baca Juga: Samsung Galaxy A36: Harga Resmi dan Spesifikasi Lengkap

Spesifikasi & Harga Samsung Galaxy A26
Samsung Galaxy A26

Samsung Galaxy A26 versi global dilengkapi dengan chipset Exynos 1380, satu tingkat di atas Exynos 1280 yang digunakan Samsung Galaxy A25 5G tahun lalu.

Sebagai sumber tenaga, ada baterai berkapasitas 5.000 mAh dengan fast charging 25W yang rasanya tidak terlalu spesial.

Secara tampilan, Samsung Galaxy A26 menggunakan panel Super AMOLED berukuran 6,7 inci yang sudah mampu menampilkan resolusi 1080 x 2340 pixel dan refresh rate hingga 120Hz.

Layarnya sudah dilindungi Corning Gorilla Glass Victus+. Sebagai tambahan, HP ini juga sudah membawa sertifikat tahan debu dan air di level IP67. Artinya, HP ini mampu terendam di dalam air dengan kedalaman hingga 1 meter selama maksimal 30 menit.

Baca Juga: Samsung Galaxy M16 5G Resmi Dirilis, Harga Mulai Rp 2 Jutaan

Untuk kebutuhan fotografi, Samsung Galaxy A26 memiliki tiga buah kamera utama. Masing-masing dengan resolusi 50MP (f/1.8, wide), 8MP (f/2.2, ultrawide), dan 2MP (f/2.4, macro). Di bagian depan, ada kamera selfie dengan resolusi 13MP (f/2.2, wide).

Kamera belakangnya sudah dilengkapi fitur gyro-EIS dan sudah mampu menghasilkan video dengan resolusi 4K@30fps. Sedangkan kamera depannya hanya terbatas di 1080p@30fps.

Di pasar Eropa, harga Samsung Galaxy A26 adalah sebagai berikut:

  • 6/128GB: €299 (Rp 5,15 jutaan)
  • 8/256GB: €369 (Rp 6,36 jutaan).

Sebagai perbandingan, harga Samsung Galaxy A25 5G saat dirilis tahun lalu adalah Rp 3.999.000 untuk varian terendahnya.

Tonton: Daftar 10 Smartphone Paling Laris di Dunia Tahun 2024, iPhone Mendominasi

Selanjutnya: Samsung Galaxy A56: Harga Resmi dan Spesifikasi Lengkap

Menarik Dibaca: Katalog Promo Alfamidi Hemat Satu Pekan Periode 3-9 Maret 2025, Spesial Ramadan!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Prihastomo Wahyu Widodo
Terbaru