Siap Menghantui! Pre Sale Tiket Film Kisah Tanah Jawa: Pocong Gundul Sudah Tersedia

Senin, 18 September 2023 | 14:25 WIB   Reporter: Tri Sulistiowati
Siap Menghantui! Pre Sale Tiket Film Kisah Tanah Jawa: Pocong Gundul Sudah Tersedia


FILM BIOSKOP - Pre sale tiket film horor, Kisah Tanah Jawa: Pocong Gundul sudah bisa dibeli secara online.  

Film horor masih akan menghantui seluruh bioskop tanah air pekan ini. 

Baca Juga: Jadwal dan Sinopsis Film Oriigianl Netflix yang Bakal Tayang Pekan Ini

Yang paling baru ada film berjudul Kisah Tanah Jawa: Pocong Gundul yang bakal tayang perdana pada 21 September 2023. 

Untuk Anda yang ingin nonton film horor ini tepat hari penayangan perdananya bisa membeli tiket pre sale secara online. 

Berdasarkan riset KONTAN, pre sale tiket film Kisah Tanah Jawa: Pocong Gundul bisa dibeli di seluruh aplikasi penjualan tiket film bioskop. 

Sinopsis film Kisah Tanah Jawa: Pocong Gundul 

Film horor ini mengisahkan tentang Hao, seorang pemuda yang memiliki kemampuan retrokognisi, sebuah kemampuan melihat kejadian di masa lalu. 

Berbekal kemampuannya, Hao menolong Sari, seorang siswi SMK yang ternyata hilang diculik sosok pocong dengan kepala gundul yang menyeramkan. 

Bersama Rida, Hao berhasil menyelamtkan Sari, tapi pebuatan Hao membuat pocong gundul murka. 

Hao mendapatkan teror yang terus mengancam keselamatannya. Hao pun mengintip masa lalu pocong gundul, yang semasa hidupnya dia adalah seorang dukun hitam bernama Walisdi. 

Dia banyak melakukan ritual kuno berbahaya, ritual yang membuatnya menjadi pocong gundul. 

Jika dibiarkan, pocong gundul akan terus bergentayangan dan memakan lebih banyak korban. 

Film ini dibintangi oleh Deva Mahenra, Della Dartyan, dan Iwa K. 

Baca Juga: Nonton Film Elemental Sub Indo di Disney+ Hotstar Indonesia, Siap Tayang Hari Ini!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tri Sulistiowati
Terbaru