Sore Ini Tutup, Ini Syarat dan Cara Daftar Jalur Mandiri Unair 2022

Selasa, 09 Agustus 2022 | 07:55 WIB   Penulis: Tiyas Septiana
Sore Ini Tutup, Ini Syarat dan Cara Daftar Jalur Mandiri Unair 2022

ILUSTRASI. Sore Ini Tutup, Ini Syarat dan Cara Daftar Jalur Mandiri Unair 2022.


PERGURUAN TINGGI - Pendaftaran calon mahasiswa baru Universitas Airlangga (Unair) jalur Seleksi Mandiri Reguler yang dibuka kembali akan ditutup sore hari ini (9/8). 

Bersumber dari situs PPMB Unair, pendaftaran kali ini adalah Seleksi Mandiri Universitas Airlangga (SMUA) Reguler UTBK-Ujian Tulis Tahun Akademik 2022/2023. 

Pendaftaran jalur ini hanya dibuka selama dua hari saja, yaitu tanggal 8-9 Agustus 2022. Karenanya, Anda harus segera melakukan pendaftaran.

Bagi siswa yang ingin melanjutkan pendidikan ke Unair, berikut ini informasi pendaftaran jalur mandiri Unair Agustus 2022. 

Baca Juga: Daftar Kampus di Indonesia yang Lulusannya Cepat Dapat Kerja, Kampus Ini Nomor 1!

Syarat mendaftar Jalur Mandiri Unair Agustus 2022

Syarat umum:

1. Memiliki nilai pada Seleksi Mandiri Jalur UTBK 2022 atau Mandiri Jalur Ujian Tulis 2022, dan tidak lolos seleksi pada kedua jalur tersebut

2. Hanya bisa memilih 1 jurusan atau program studi

3. Tidak dipungut biaya pendaftaran

4. Bukan peserta dengan pemegang KIP Kuliah

Dokumen persyaratan

1. Kartu Peserta Mandiri Jalur UTBK 2022 atau Jalur Ujian Tulis 2022

2. Surat Pernyataan Kesanggupan Membayar UKA

3. Surat Pernyataan Kebenaran Pengisian Biodata

Jurusan yang dibuka di Jalur Mandiri Unair Agustus 2022

  • Administrasi Publik
  • Akuakultur
  • Akuntansi
  • Bahasa dan Sastra Indonesia
  • Bahasa dan Sastra Inggris
  • Biologi
  • Ekonomi Islam
  • Ekonomi Pembangunan
  • Fisika
  • Gizi
  • Ilmu Hubungan Internasional
  • Kebidanan
  • Keperawatan
  • Kesehatan Masyarakat
  • Kimia
  • Matematika
  • Rekayasa Nanoteknologi
  • Sistem Informasi
  • Sosiologi
  • Statistika
  • Studi Kejepangan
  • Teknik Elektro
  • Teknik Industri
  • Teknik Lingkungan
  • Teknik Robotika dan Kecerdasan Buatan
  • Teknologi Hasil Perikanan
  • Teknologi Sains Data

Baca Juga: Ragam Manfaat Jalan Kaki buat Kesehatan Tubuh, Olahraga Murah dan Mudah Dilakukan

Jadwal kegiatan Jalur Mandiri Unair

  • Pendaftaran: 8-9 Agustus 2022 (ditutup pukul 15.00 WIB)
  • Perbaikan dokumen: 8-9 Agustus 2022 (ditutup pukul 15.00 WIB)
  • Verifikasi dokumen: 8-9 Agustus 2022 (ditutup pukul 15.00 WIB)
  • Pengumuman hasil seleksi: 10 Agustus 2022

Informasi lengkap tentang pendaftaran Jalur Mandiri Reguler UTBK-Ujian Tulis Unair Agustus 2022 bisa Anda lihat di http://ppmb.unair.ac.id/.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tiyas Septiana

Terbaru