Terungkap, Kawasaki Ninja varian ini dapat pembaruan di India

Jumat, 26 Februari 2021 | 11:06 WIB Sumber: Gaadi Waadi
Terungkap, Kawasaki Ninja varian ini dapat pembaruan di India

ILUSTRASI. Terungkap, Kawasaki Ninja varian ini dapat pembaruan di India


MOTOR RILIS - NEW DELHI. Kawasaki India merilis varian terbaru dari Kawasaki Ninja 300 dengan tampilan yang lebih segar. Kawasaki di India sebelumnya merilis sebuah teaser dari Ninja 300 yang memenuhi standar BSVI beberapa waktu yang lalu di platform media sosial.

Mengutip dari Gaadiwaadi, pabrikan sepeda motor premium Jepang kini telah meluncurkan gambar resmi Ninja 300, sepeda motor supersport entry-level yang populer di India. 

Seperti yang diharapkan, isyarat desain sporty dari sepeda motor ini tetap dipertahankan bersama dengan fitur menarik lainnya secara estetika. Gambar menunjukkan skema warna KRT baru dengan cat tiga warna terdiri dari warna putih, hitam dan hijau limau dengan highlight merah kontras.

Sejak Kawasaki Ninja 300 memasuki perakitan lokal India pada pertengahan 2018, volume produksinya meningkat karena lebih mudah diakses oleh pelanggan.

Baca Juga: Kawasaki India rilis teaser motor terbaru, intip prediksinya

Varian Kawasaki Ninja 300 terbaru dirilis di India

Kawasaki secara lokal menggunakan panel bodi, rem, kabel, ban, dan unit lampu depan Ninja 300 dan berhasil menarik banyak perhatian. Bagian perutnya berwarna putih dengan stiker merah dan tulisan nama Kawasaki hitam.

Untuk performa, Kawasaki Ninja 300 memiliki mesin 296 cc paralel twin-silinder yang diperbarui untuk memenuhi standar emisi BSVI yang ketat.

Baca Juga: Ini deretan motor baru yang diprediksi mengaspal di tahun 2021 ini

Varian Kawasaki Ninja 300 terbaru dirilis di India

Sedangkan, pihak Kawasaki mengklaim bahwa angka performa juga bisa tetap serupa. Kawasaki Ninja 300 dapat menghasilkan tenaga maksimum 40 horsepower pada 11.000 rpm dan torsi puncak 27 Nm pada 10.000 rpm. Mesin revving tinggi dipasangkan dengan transmisi enam kecepatan.

Ninja 300 adalah model terlaris Kawasaki di India, meskipun tidak tersedia secara global untuk diperbarui sesuai dengan standar BSVI-nya.

Diprediksi kisaran harga motor Kawasaki Ninja 300 berada di sekitar Rs. 330.000 atau Rs. 30.000 lebih mahal dari versi BSVI sebelumnya. Jika dikonversikan ke Kawasaki Nija 300 ini dibanderol Rp 64 juta.

Kawasaki Ninja 300 BS6 akan menyaingi KTM RC390 dan TVS Apache RR310 di segmen supersport faired.

Sebagai tambahan informasi, Kawasaki Ninja yang dijual di Indonesia merupakan varian Ninja 250 yang dibanderol Rp 64 juta per Februari 2021.

Selanjutnya: Paten sepeda motor listrik Honda ini dilengkapi drone, simak penjelasannya

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Bimo Kresnomurti

Terbaru