Timnas Malaysia optimis dapat kalahkan skuad Garuda di Stadion Bukit Jalil

Sabtu, 16 November 2019 | 16:55 WIB Sumber: Kompas.com
Timnas Malaysia optimis dapat kalahkan skuad Garuda di Stadion Bukit Jalil


”Jika sebelumnya, saya mengaku kecewa saat kami kalah dari Vietnam dan UEA (Uni Emirat Arab), tetapi kali ini saya sangat senang,” sambungnya. 

Diakuinya, Harimau Malaya menunjukkan semangat yang besar sehingga bisa menutupi kelemahan tim. ”Harimau Malaya telah menunjukkan semangat sebenarnya dari harimau meskipun ada kelemahan yang perlu diperbaiki,” tuturnya. 

Hamidin juga tak lupa mengucapkan terima kasih atas sokongan suporter yang memadati Stadion Nasional Bukit Jalil. ”Dengan dukungan para pendukung kami, Harimau Malaya seperti hadiah bagi mereka,” ucap Hamidin. 

Baca Juga: Kualifikasi Piala Asia U-19 2020, Indonesia di puncak meski ada seruan boikot

“Saya berharap kami akan terus melayani para pendukung Harimau Malaya dan negara dengan kemenangan lagi,” imbuhnya. 

Tak sampai di situ, Hamidin juga memberikan pesan serius kepada timnas Indonesia yang menjadi lawan selanjutnya bagi Malaysia. Dia menegaskan bahwa Malaysia harus mengalahkan Indonesia guna meraih tiga poin di kandang dan memuluskan langkah menuju Piala Dunia 2022. 

”Sekali lagi, ambil kesempatan untuk bermain di kandang melawan Indonesia dan menang. Sekali lagi, pemain harus membuktikan menjadi pemain nasional yang baik,” katanya. (Angga Setiawan)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Indonesia Vs Malaysia, Harimau Malaya Sesumbar Kalahkan Skuad Garuda"

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Handoyo .

Terbaru