Toyota Corolla 2021 seri sedan mulai diperkenalkan.

Senin, 06 Juli 2020 | 10:40 WIB Sumber: Roadshow
Toyota Corolla 2021 seri sedan mulai diperkenalkan.

ILUSTRASI. Toyota Corolla versi sedan dan hatchback 2021 mulai diperkenalkan


BERITA TOYOTA - TEXAS. Toyota Corolla untuk tahun 2021 versi sedan dan hatchback dirilis. Setelah menerima perombakan penuh untuk model tahun 2020, yakni dengan meluncur Toyota Corolla crossver dan hatchback.

Toyota mengambil pendekatan tertentu untuk desain dan pembaruan Corolla 2021. Toyota Corolla 2021 dilengkapi empat pintu yang tidak berubah. Corolla 2021 memiliki 2 varian yakni Sedan dan Hatchback.

Baca juga: Harga mobil Xpander baru khusus Juli 2020 diskon jutaan rupiah

Melansir dari roadshow, Toyota Corolla dilengkapi dengan tiga mesin dan dua pilihan transmisi. Dimulai dengan varian Toyota Corolla L, LE, atau XLE yang dilengkapi mesin sebesar 1,8 liter yang menempatkan 139 horsepower (hp) dan torsi 126 lb-ft ke roda depan. 

Pilihan Toyota Corolla LE Hybrid memiliki dua generator motor yang dikombinasi dengan pilihan mesin dan transmisi yang sama. Namun, pada Toyota Corolla LE Hybrid ini Anda akan kehilangan 18 hp dan torsi 19 lb-ft, dengan angka output akhir yakni 121 hp dan 105 lb-ft. Manfaatnya, bagaimanapun, adalah efisiensi bahan bakar

Pilihan Toyota Corolla SE atau XSE akan mendapatkan mesin yang cocok bagi sebuah sedan yakni dengan 2,0 ​​liter yang menghasilkan tenaga 169 hp dan torsi 151 lb-ft.

Model 2.0-liter yang dilengkapi CVT sedikit lebih ekonomis di pompa bahan. Kabin Toyota Corolla menggunakan tema "sensual minimalist"

Pilihan warna untuk kursi hitam, krem, atau abu-abu adalah standar pada model Toyota Corolla L, LE dan LE Hybrid. Tambahkan biaya ekstra untuk Toyota Corolla XLE atau XSE dan Anda akan mendapatkan tempat duduk kulit sintetis teknologi "SofTex" untuk menambah kesan yang lebih mewah.

Di kelas Toyota Corolla SE dan Toyota Corolla XSE, kursi depan memiliki fitur tambahan bahu dan samping agar sesuai dengan estetika yang lebih sporty.

Semua Toyota Corolla kecuali base L menampilkan layar sentuh 8 inci beresolusi tinggi dengan kemampuan Apple CarPlay, Android Auto dan Amazon Alexa, serta sistem audio dengan speaker berjumlah 6 buah.

Corolla juga hadir dengan teknologi canggih berkat teknologi Toyota Safety Sense 2.0, yang mencakup kontrol jelajah adaptif, high-beams otomatis, lane-departure warning, peringatan sebelum tabrakan, dan sistem deteksi pejalan kaki.

Rudal hampir meledakkan kantor Kedubes AS di Irak, kelompok ini diduga pelakunya

Harga Sedan 2021 Toyota Corolla varian L mulai dibanderol dengan $ 20.780 atau sekitar Rp. 301 Juta. Semua harga termasuk biaya pengiriman sebesar $ 955. Berikut harga Toyota Corolla dikutip dari laman resmi Toyota

  • Harga Toyota Corolla LE: $ 21.230 sekitar Rp. 308 Juta
  • Harga Corolla SE: $ 23.230 sekitar Rp 337 juta
  • Harga Corolla SE Nightshade Edition: $ 23.930 sekitar Rp. 347 Juta
  • Harga Corolla Hybrid LE: $ 24,355 sekitar Rp. 353 Juta
  • Harga Corolla XLE: $ 25.180 sekitar Rp. 365 Juta
  • Harga Corolla XSE: $ 26.680 sekitar Rp 387 Juta.

Tentunya varian mobil toyota yang melegenda ini patutnya bisa mendarat juga di Indonesia.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Bimo Kresnomurti
Survei KG Media
Terbaru