OLAHRAGA - JAKARTA. Indonesia kokoh di peringkat kedua klasemen sementara pada hari ketujuh penyelenggaraan SEA Games 2019, Sabtu (7/12).
Hingga Sabtu (7/12/2019) pukul 11.30 WIB, Indonesia telah mengumpulkan 44 medali emas, 43 medali perak, 49 medali perunggu dengan total keseluruhan 136 medali, demikian rilis dari NOC Indonesia.
Baca Juga: Keren, Indonesia naik ke peringkat 2 klasemen SEA Games 2019
Pada hari ketujuh SEA Games 2019 ini, Indonesia sukses menambah pundi-pundi medali emas dari empat cabang olahraga (cabor) yang mempertandingkan babak final. Empat cabor tersebut yakni modern pentathlon, rowing, kano, dan tenis.
Medali emas pertama pada hari ini diraih oleh atlet Dea Salsabila Putri dan Frada Harahap yang bertanding di nomor beach triathle mixed relay.
Bermain di Subic Bay Boardwalk, Dea/Frada finis di urutan pertama dengan catatan waktu 17 menit 54,93 detik. Mereka unggul atas wakil Thailand Sanruthai Aransiri/Nattahphon Kesornphrom dan Michael Ver Anton Comaling/Princess Honey Arbilon (Filipina).
Medali emas dari cabor modern pentathlon sekaligus menjadi medali emas ke-41 bagi kontingen Merah Putih. Selanjutnya, Denri Al Ghiffari/Ferdiansyah berhasil menjadi pemenang di kategori ganda putra cabor rowing.
Baca Juga: Mengincar pasar China, Manchester United gandeng Alibaba
Denri/Ferdiansyah berhak atas medali emas usai finis dengan total waktu 6 menit 58,44 detik dan unggul 6,630 detik atas Nuttapong Sangpromcharee/Jaruwat Saensuk (Thailand) yang meraih medali perak. Sementara medali perunggu diraih oleh Le Mau Trong/Pham Manh Linh dari Vietnam.
Adapun medali emas ke-43 didapat oleh Spens Stuber Mehue/Marjuki dari cabor kano di nomor ganda dengan catatan waktu tercepat yakni 40,33 detik.