WhatsApp, Facebook, Instagram tumbang, ini pernyataan resmi mereka di Twitter

Selasa, 05 Oktober 2021 | 00:08 WIB   Reporter: Ahmad Febrian
WhatsApp, Facebook, Instagram tumbang, ini pernyataan resmi mereka di Twitter

ILUSTRASI. A 3D printed Whatsapp logo and a padlock are placed on a computer motherboard in this illustration picture taken May 4, 2021. REUTERS/Dado Ruvic/Illustration


MEDIA SOSIAL - JAKARTA,  Menjelang tengah malam jagat internet riuh. .WhatsApp, Instagram, dan Facebook tumbang sejak mendekati pukul 23.00 WIB ‘

Ketiga aplikasi yang merupakan milik Facebook menjadi trending topik di Twitter. Situs down detector juga ramai menerima keluhan tumbangnya WharsApp, Instagram dan Facebook dari penjuru dunia. 

Pantauan Kontan.co.,id keluhan muncul dari Amerika Serikat, Portugal, Nigeria, Swiss, Malaysia Panama, Peru, Mesir tentu saja Indonesia dan banyak lagi negara lain 

Ketiga aplikasi ini berjalan pada infrastruktur produk yang sama. Mengutip Independent, Senin(4/10), produk lain yang merupakan bagian dari keluarga aplikasi yang sama, seperti Facebook Workplace, juga berhenti berfungsi.

Facebook memberikan pernyataan di Twitter. “Kami menyadari  beberapa orang mengalami kesulitan mengakses aplikasi dan produk kami. Kami sedang berupaya agar semuanya kembali normal secepat mungkin, dan kami mohon maaf atas ketidaknyamanan ini,” tulis Facebook dikutip Kontan.co.id dari Twitter, Senin (4/10)

Whatsapp juga menyuarakan Twit serupa, “Kami menyadari beberapa orang mengalami masalah dengan WhatsApp saat ini. Kami sedang berupaya untuk mengembalikan semuanya menjadi normal dan akan mengirimkan pembaruan di sini sesegera mungkin,” kata WhatsApp. 

Maret 2021 lalu berdasaerkan cataran Kontan, WharsApp dan Twitter juga tumbang. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Ahmad Febrian
Survei KG Media
Terbaru