UTBK-SBMPTN - JAKARTA. Ujian SBMPTN 2020 sudah mulai berlangsung dari tanggal 5 Juli 2020 lalu. Dengan antusiasme peserta yang cukup tinggi, banyak diantara mereka berkompetisi memperebutkan kursi yang sama
Dilansir dari media sosial LTMPT, jurusan teknik informatika di beberapa universitas memiliki banyak peminat di SBMPTN 2020. Menjadi yang paling banyak dipilih, peluang pekerjaan apa saja yang ditawarkan teknik informatika?
Baca juga: Harga mobil Xpander baru khusus Juli 2020 diskon jutaan rupiah
Berikut adalah gambaran pekerjaan yang dapat diambil oleh lulusan jurusan teknik informatika .
- Analis sistem komputer
Bagi peserta SBMPTN 2020 dengan pilihan jurusan teknik informatika, analis sistem komputer adalah salah satu pilihan pekerjaan yg menjanjikan. Analis sistem komputer pada perusahaan sangat penting. Tugas dari analis ini akan menganalisis sistem perusahaan. Mereka akan memeriksa sistem tersebut, sebelum dipakai perusahaan, mengembangkannya, dan kemudian menguji sistem tersebut.
- Admin database
Lulusan teknik informatika bisa menjadi admin database kelak. Para admin database ini bertugas untuk merawat dan mengembabgkan database perusahaan. Selain itu, admin database juga bertanggung jawab atas akses setiap pengguna sistem. Karena seluruh data pengguna ada pada lulusan teknik informatika ini, mereka harus sangat berhati-hati agar data tersebut tidak disalah gunakan oleh pihak lain.
- Programmer
Jika peserta lolos dalam SBMPTN 2020, salah satu materi perkuliahan teknik informatika, memungkinkan lulusan ini berkiprah di dunia programmer. Banyak perusahaan yang membutuhkan keahlian ini untuk mengelola website, aplikasi dan program komputer mereka.
- Growth hacker
Di era digital ini, penggunaan SEO dalam memaksimalkan performa perusahaan sangat penting. Selain SEO specialist, growth hacker juga banyak dibutuhkan oleh perusahaan. Para growth hacker akan mencari strategi pemasaran yang efektif bagi perusahaan. Tidak hanya melalui website atau media massa, lulusan teknik informatika ini juga mencari strategi pemasaran melalui sosial media.
Baca juga: Inilah negara-negara yang muak dan siap perang dengan China
- Tenaga pengajar IT
Tidak semua lulusan teknik informatika ingin bekerja di perusahaan. Ada beberapa dari mereka yang ingin mengabdikan diri sebagai pengajar, baik guru maupun dosen Anda bisa mencari beasiswa atau dengan biaya sendiri, untuk meneruskan S2 sebagai syarat sebagai dosen. Menjadi guru di sekolah juga banyak diminati lulusan teknik informatika.
- Software engineer
Ilmu yang didapat di perkuliahan informatika, seperti ilmu komputer dan analis matematika diaplikasikan pada pengembangan, pengujian dan evaluasi di software baik komputer dan aplikasi. Lulusan teknik informatika yg memilih menjadi software engineer lah yang akan bertanggung jawab dengan tugas-tugas ini.
- Konsultan IT
Teknik informatika yang merupakan jurusan favorit SBMPTN 2020 memiliki peluang kerja yg cukup luas. Selain pilihan diatas, lulusan teknik informatika banyak juga yang menjadi konsultan IT. Mereka biasa memberi saran mengenai keluhan teknologi informasi perusahaan. Intuisi dan analisis yang kuat menjadi modal penting, selain ilmu informatika, yang harus dimiliki seorang konsultan IT.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News