5 Kelebihan Mobil Listrik yang Menarik Diketahui, Catat!

Kamis, 09 Mei 2024 | 09:23 WIB   Penulis: Ryan Suherlan
5 Kelebihan Mobil Listrik yang Menarik Diketahui, Catat!

ILUSTRASI. Pemilik mobil listrik mengisi daya pada?bengkel diler?di?Pondok Indah, Jakarta, Senin (18/3/2024). Sejumlah pabrikan otomotif global gencar berinvestasi mengembangkan ekosistem mobil listrik di Indonesia. Harapannya, proses lokalisasi ini akan membuat harga mobil listrik di Tanah Air lebih terjangkau bagi banyak konsumen.?(KONTAN/Carolus Agus Waluyo)


MOBIL LISTRIK - Ada berbagai kelebihan mobil listrik yang menarik untuk diketahui. Pasalnya, kini mobil listrik telah menjamur di Indonesia dan peminatnya pun relatif meningkat khususnya bagi pencinta otomotif.

Pasti, salah satu yang menjadi pertanyaan adalah apa keuntungan mobil listrik. Meski terbilang baru di Indonesia, mobil listrik memberikan beragam keuntungan yang bisa membuat orang ingin membelinya.

Melansir dari Energy Sage, salah satu kelebihan mobil listrik adalah tidak memerlukan banyak perawatan.

Baca Juga: Bikin Rontok Kolesterol, Ini 5 Makanan Penurun Kolesterol yang Patut Dicoba

Mobil listrik adalah kendaraan berperforma tinggi dengan mesin yang senyap dan halus serta hanya memerlukan sedikit perawatan jika dibandingkan mesin pembakaran internal, seperti penggantian oli.

Di Indonesia juga telah cukup banyak brand-brand otomotif yang menjual mobil listrik dengan spesifikasi dan harga yang berbeda-beda.

Lalu, apa saja kelebihan mobil listrik lainnya?

Berikut beberapa kelebihan mobil listrik yang menarik untuk diketahui, di antaranya:

1. Tidak Banyak Perawatan 

Seperti yang sudah dikatakan di atas, mobil listrik relatif lebih sedikit melakukan perawatan. Pasalnya, mobil listrik memiliki sistem mesin yang berbeda dengan mobil pada umumnya. Hal tersebut juga bisa memangkas biaya perawatan. Meski, pada akhirnya hal tersebut juga kembali kepada pemakaian setiap individu masing-masing.

Baca Juga: Cara Mengatasi Sesak Nafas, Sudah Coba 5 Obat Asma Alami Ini?

2. Bisa Mengisi Baterai di Rumah

Salah satu kelebihan mobil listrik yang cukup menonjol adalah bisa melakukan pengisian bahan bakar dalam hal ini adalah baterai di rumah. Biasanya, setiap pembelian mobil listrik Anda akan diberikan tempat mengisi baterai sendiri sehingga Anda bisa melakukan pengisian di rumah dengan mudah.

3. Fitur Canggih

Mobil listrik adalah salah satu kendaraan terbaru di era sekarang. Sehingga fitur-fitur yang diberikan juga sangat mumpuni serta bisa membantu aktivitas Anda menjadi lebih mudah. Umumnya, mobil listrik bisa dikoneksikan dengan perangkat pintar yang notabene mempunyai fitur-fitur modern.

4. Suara Senyap

Suara senyap juga menjadi kelebihan mobil listrik yang cukup menarik perhatian. Hal tersebut menjadi daya tarik tersendiri karena pengemudi bisa mendapatkan sensasi yang berbeda saat mengendari mobil listrik tanpa suara.

Baca Juga: Jelang Long Weekend, Cek Daftar Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Idul Adha 2024

5. Pajak Relatif Murah

Kelebihan mobil listrik lainnya adalah soal pembayaran pajak yang relatif murah. Selain itu, pemerintah juga memberikan subsidi bagi pembeli mobil listrik. Hal tersebut tertuang dalam Peraturan Pemerintah No. 74 Tahun 2021 mengatakan bahwa mobil listrik hanya akan terkena pajak sebesar 10 persen dari tarif normal.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Ryan Suherlan

Terbaru