Layanan Google Play Music tutup, ini cara transfer lagu ke YouTube Music

Selasa, 13 Oktober 2020 | 13:24 WIB Sumber: 9To5Google
Layanan Google Play Music tutup, ini cara transfer lagu ke YouTube Music

ILUSTRASI. Layanan Google Play Music tutup, ini cara transfer lagu ke YouTube Music


APLIKASI IOS - Google akhirnya secara resmi menutup layanan penyedia download musik Google Play Music. Layanan yang juga tersedia dalam bentuk aplikasi ini secara resmi sudah tidak tersedia lagi di PlayStore.

Sebelum YouTube Music, kalian pasti ingat dengan layanan Google Play Music. Layanan yang juga tersedia dalam bentuk aplikasi ini menghadirkan beragam pilihan musik yang bisa kalian beli dan dengarkan. Google Play Music juga menjadi salah satu aplikasi bawaan HP Android hampir di semua merk.

Memiliki dua aplikasi layanan musik, sepertinya membuat Google bimbang akan fokus kemana. Benar sekali, YouTube Music yang belum lama rilis kini menjadi primadona Google sebagai layanan streaming musik. 

Belakangan Google juga terlihat sering menghadirkan update terbaru dari YouTube Music. Tidak heran prioritasnya akan lebih berfokus pada pengembangan YouTube Music.

Baca Juga: Razer rilis mouse gaming edisi Cyberpunk 2077, begini penampakan dan harganya

Pun demikian, Google juga telah mengumumkan sebelumnya bahwa akan segera menutup layanan Google Play Music.

ILUSTRASI: Google Play Music

Mengutip dari 9to5Google.com, tampilan PlayStore juga kini tidak lagi menampilkan "Browse Music". Artinya Google benar-benar telah menarik aplikasi tersebut dari PlayStore. Lalu bagaimana nasib mereka yang sudah membeli lagu di Google Play Music? 

Apakah akan hilang begitu saja? Tentu saja tidak, Google menawarkan layanan transfer ke YouTube Music. Jadi seluruh lagu, playlist atau hal apapun yang sudah kalian lakukan di Google Play Music bisa di transfer ke YouTube Music.

Baca Juga: Hanya butuh 12 hari pembuat Genshin Impact meraup pendapatan hingga Rp1,4 triliun

Caranya juga cukup mudah, kalian tinggal kunjungi link di bawah ini:

https://music.youtube.com/transfer

Cukup login dengan akun e-mail kalian yang digunakan untuk Google Play Music. Secara otomatis akan mendeteksi lagu apa saja yang sudah kalian beli, dan bisa di transfer ke YouTube Music.

Jangan kelewatan ya, batas akhir transfer Google Play Music ke YouTube Music hanya sampai akhir Desember 2020. Akhir kata, selamat jalan Google Music, semoga layanan YouTube Music bisa menjadi penerus.

Selanjutnya: Mulai akhir pekan ini, berikut bracket dan jadwal babak playoff MPL ID Season 6

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Arif Budianto

Terbaru