REKOMENDASI GADGET - Rekomendassi HP 1 jutaan terbaik di bulan Maret 2025 datang dari merek-merek populer di Indonesia.
Berikut ini adalah beberapa rekomendasi HP 1 jutaan terbaik yang ditawarkan oleh Samsung, Redmi, POCO, Realme, OPPO, Vivo, Infinix, hingga Tecno.
HP dengan harga 1 jutaan tentu memiliki spesifikasi yang sangat sederhana. Tapi tenang, saat ini sudah ada cukup banyak produk yang menawarkan spesifikasi lebih dari para rival sekelas.
Nama-nama di bawah ini bisa dipilih karena masih berusia cukup muda dan masih banyak ditemui di pasaran dalam kondisi baru.
Harga yang tercantum mengacu pada toko resmi masing-masing merek yang ada di Tokopedia dan Shopee.
Langsung saja, silakan tengok 25 rekomendasi HP 1 jutaan terbaik di bulan Maret 2025:
Baca Juga: Intip Perbedaan Spesifikasi Samsung Galaxy A36 5G dan Samsung Galaxy A35 5G Indonesia
Rekomendasi HP 1 Jutaan Samsung
- Samsung Galaxy A06
Samsung Galaxy A06 bekerja dengan chipset Helio G85 dan baterai 5.000 mAh dengan fast charging. Kamera utama yang digunakan memiliki resolusi 50MP dan 2MP, sementara kamera depannya 8MP. Layarnya pun sudah cukup baik, dengan resolusi 720 x 1600 pixel.
Harga: Rp 1.399.000 (4/64GB), Rp 1.649.000 (4/128GB), Rp 1.999.000 (8/128).
- Samsung Galaxy A05
Samsung Galaxy A05 menggunakan chipset Helio G85, baterai 5.000 mAh dengan fast charging 25W, serta RAM 4GB dan 6GB. Dua kamera utama di bagian belakang memiliki resolusi 50MP dan 2P, serta kamera depannya 8MP. Layarnya pun sudah cukup baik, dengan resolusi 720 x 1600 pixel.
Harga: Rp 1.354.000 (4/64GB), Rp 1.599.000 (4/128GB), Rp 1.965.000 (6/128GB).
- Samsung Galaxy A05s
Samsung Galaxy A05s ada satu tingkat atas Samsung Galaxy A05. Model ini bekerja dengan chipset Snapdragon 680, RAM 6GB, dan baterai 5.000 mAh dengan fast charging 25W. Ada tiga kamera utama, masing-masing dengan resolusi 50MP dan sepasang lensa 2MP yang memiliki fitur macro dan depth. Di depan, ada kamera selfie 13MP. Layarnya pun memiliki resolusi hingga 1080 x 2400 pixel.
Harga: Rp 1.979.000 (6/128GB).
Baca Juga: OPPO A5 Pro 5G atau Redmi Note 14 Pro 5G? Mari Simak Perbandingan Speknya
Rekomendasi HP 1 Jutaan Redmi
- Redmi 14C
Redmi 14C ditenagai Helio G81 Ultra dan didukung baterai berkapasitas 5.160 mAh dengan fast charging 18W. Ada juga dua buah kamera utama dengan resolusi 50MP dan QVGA di belakang, serta kamera selfie 13MP di depan. Lensa dengan resolusi 720 x 1640 pixel juga sudah cukup baik untuk HP ini.
Harga: Rp 1.399.000 (6/128GB), Rp 1.599.000 (8/256GB).
- Redmi 13
Redmi 13 juga bisa jadi pilihan menarik berkat dukungan chipset Helio G91 Ultra. Baterai dengan kapasitas 5.030 mAh dan fast charging 33W juga jadi daya tarik HP 1 jutaan ini. Kamera utamanya pun memiliki resolusi 108MP, dengan kamera selfie 13MP. Layarnya pun cukup jernih, dengan resolusi 1080 x 2460 pixel.
Harga: Rp 1.675.000 (8/128GB), Rp 1.765.000 (8/256GB).
- Redmi A3
Redmi A3 bekerja dengan chipset Helio G36, baterai 5.000 mAh, dan RAM 4GB. Kameranya sangat sederhana, yakni 8MP di belakang dan 5MP di depan. Layarnya memiliki resolusi terbatas di 720 x 1650 pixel.
Harga: Rp 1.099.000 (4/128GB).
Baca Juga: Cek Perbandingan Spesifikasi POCO X7 5G dan POCO X7 Pro 5G
Rekomendasi HP 1 Jutaan POCO
- POCO C75
POCO menggunakan Helio G81 Ultra dan didukung baterai 5.160 mAh dengan fast charging 18W. Kamera utamanya memiliki resolusi 50MP dan kamera depannya 13MP. Layarnya memiliki resolui 720 x 1640 pixel.
Harga: Rp 1.249.000 (6/128GB), Rp 1.449.000 (8/256GB).
- POCO M6
HP 1 jutaan ini ditenagai chipset Helio G91 Ultra, aterai 5.030 mAh dengan fast charging 33W, serta RAM 8GB. Kamera utamanya memiliki resolusi 108MP, sementara kamera depannya 13MP. Layarnya juga sudah memiliki resolusi 1080 x 2460 pixel.
Harga: Rp 1.749.000 (8/256GB).
- POCO M5
POCO M5 juga masih bisa jadi pilihan meski sudah berusia lebih dari satu tahun. Chipset yang digunakan adalah Helio G99. Baterai 5.000 mAh dengan fast charging 18W jelas jadi pendukung yang cukup kuat. Kamera utamanya memiliki resolusi 50MP, sementara kamera depannya 5MP. Layarnya juga sudah memiliki resolusi 1080 x 2460 pixel.
Harga: Rp 1.600.000 (4/128GB).
Baca Juga: Realme C75: Harga Baru di Maret 2025 dan Spesifikasi Lengkapnya
Rekomendasi HP 1 Jutaan Realme
- Realme Note 60
Realme Note 60 ditenagai chipset Unisoc Tiger T612 yang sering digunakan oleh Realme untuk produk HP 1 jutaannya. Kamera utamanya memiliki resolusi 32MP, sementara kamera depanya 5MP. Layar 720 x 1600 pixel juga sudah cukup untuk HP di kelas ini. Sebagai penyempurna, ada baterai 5.000 mAh dengan pengisian daya 10W.
Harga: Rp 1.229.000 (4/64GB), Rp 1.499.000 (6/128GB), Rp 1.749.000 (8/256GB)
- Realme C61
Realme C61 juga menggunakan chipset Realme C61. Baterai yang digunakan memiliki kapasitas 5.000 mAh dengan dukungan fast charging 15W. Kamera utamanya memiliki resolusi 50MP dan kamera depannya 5MP. Layarnya cukup sederhana dengan resolusi 720 x 1600 pixel.
Harga: Rp 1.799.000 (8/128GB)
- Realme C63
Realme C63 masih menggunakan chipset Unisoc Tiger T612 yang memang cocok untuk HP murah. Menariknya, HP ini memiliki 5.000 mAh dengan fast charging 45W. Kamera utamanya memiliki resolusi 50MP dan kamera depannya 8MP. Layarnya cukup sederhana dengan resolusi 720 x 1600 pixel.
Harga: Rp 1.899.000 (6/128GB), Rp 1.999.000 (8/128GB)
- Realme Note 50
Realme Note 50 masih bisa cukup diandalkan tahun ini. HP ini menggunakan chipset Unisoc Tiger T612, baterai 5.000 mAh dengan pengisian 10W, kamera utama 13MP dan kamera selfie 5MP, serta layar 720 x 1600 pixel.
Harga: Rp 1.399.000 (4/64GB), Rp 1.599.000 (6/128GB)
- Realme Note 60x
Realme Note 60x menggunakan chipset Unisoc Tiger T612 yang jadi andalan Realme untuk HP murahnya. Tersedia juga dukungan baterai 5.000 mAh dan fast charging 10W, kamera utama 8MP dan selfie 5MP, serta layar 720 x 1600 pixel.
Harga: Rp 1.799.000 (4/64GB), Rp 1.999.000 (4/128GB).
Baca Juga: Cek Harga HP OPPO A78 4G Baru di Maret 2025 dan Spesifikasinya
Rekomendasi HP 1 Jutaan OPPO
- OPPO A3x
HP murah dari OPPO ini menggunakan cipset Snapdragon 6s 4G Gen1, baterai 5.100 mAh dengan fast charging 45W, kamera utama 8MP, kamera depan 5MP, serta layar dengan kualitas 1604 × 720 pixel.
Harga: Rp 1.599.000 (4/64GB), Rp 1.999.000 (4/128GB).
- OPPO A18
Rekomendasi HP 1 jutaan dari OPPO berikutnya adalah OPPO A18. HP ini bekerja dengan chipset Helio G85, baterai 5.000 mAh, kamera utama 8MP, kamera depan 5MP, serta layar dengan resolusi 1604 × 720 pixel.
Harga: Rp 1.499.000 (4/128GB)
- OPPO A38
OPPO A38 ditenagai chipset Helio G85, baterai 5.000 mAh dengan fast charging 33W, kamera utama 50MP, kamera selfie 5MP, dan layar dengan resolusi 1604 × 720 pixel.
Harga: Rp 1.899.000 (6/128GB).
Baca Juga: Daftar Harga HP Vivo Y19s per Maret 2025, Semua Varian Rp 1 Jutaan
Rekomendasi HP 1 Jutaan Vivo
- Vivo Y03t
Vivo Y03t bekerja dengan chipset Unisoc T612, baterai berkapasitas 5.000 mAh dengan fast charging 15W, kamera utama 13MP, kamera selfie 5MP, serta layar dengan resolusi 720 x 1612 pixel.
Harga: Rp 1.199.000 (4/32GB), Rp 1.399.000 (4/64GB).
- Vivo Y18
Vivo Y18 didukung chipset Helio G85, baterai berkapasitas 5.000 mAh dengan fast charging 15W, kamera utama 50MP, kamera selfie 8MP, serta layar dengan resolusi 720 x 1612 pixel.
Harga: Rp 1.299.000 (4/64GB), Rp 1.499.000 (4/128GB), Rp 1.699.000 (6/128GB).
- Vivo Y19S
Vivo Y19s masih ditenagai chipset Unisoc Tiger T612, baterai berkapasitas 5.500 mAh dengan fast charging 15W, kamera utama 50MP, kamera selfie 5MP, serta layar dengan resolusi 720 x 1608 pixel.
Harga: Rp 1.499.000 (4/64GB), Rp 1.699.000 (4/128GB), Rp 1.899.000 (6/128GB).
- Vivo Y28
Vivo Y28 ditenagai chipset Dimensity 6020, baterai 5.000 mAh dengan fast charging 15W, kamera utama 50MP, kamera selfie 5MP, serta layar dengan resolusi 720 x 1612 pixel.
Harga: Rp 1.999.000 (6/128GB).
Baca Juga: Cek Perbedaan Infinix Note 50 Pro dan Infinix Note 40 Pro
Rekomendasi HP 1 Jutaan Infinix
- Infinix Hot 50i
HP ini ditenagai chipset Helio G81 yang terasa cukup bertenaga untuk produk di kelas ini. Ada juga baterai berkapasitas 5.000 mAh dengan fast charging 18W, kamera utama 48MP, kamera selfie 8MP, serta layar dengan kualitas 720 x 1600 pixel.
Harga: Rp 1.499.000
- Infinix Hot 50
Infinix Hot 50 didukung chipset Dimensity 6300 yang jelas sangat kuat untuk ada di dalam HP 1 jutaan. Baterai berkapasitas 5.000 mAh dengan fast charging 18W juga tersedia. Kamera utamanya beresolusi 48MP, kamera selfie 8MP, dan layarnya 720 x 1600 pixel.
Harga: Rp 1.699.000 (8/128GB)
- Infinix Hot 40i
Infinix Hot 40i masih cukup layak di tahun 2025. Rekomendasi HP 1 jutaan ini menggunakan chipset Unisoc T606, baterai 5.000 mAh dengan fast charging 18W, kamera utama 50MP, kamera depan 32MP, serta layar dengan resolusi 720 x 1612 pixel.
Harga: Rp 1.699.000.
Rekomendasi HP 1 Jutaan Tecno
- Tecno Pova NEO 2
Tecno Pova NEO 2 juga bisa jadi pilihan yang sangat menarik. HP murah ini ditenagai chipset Helio G85, baterai 7.000 mAh dengan fast charging 18W, kamera utama 16MP, serta layar dengan resolusi 720 x 1640 pixel.
Harga: Rp 1.899.000
Itu dia deretan rekomendasi HP 1 jutaan terbaik di bulan Maret 2025. Harganya tentu bisa berubah sesuai dengan promo yang diberikan masing-masing merek di toko resminya.
Tonton: Daftar HP yang Tak Bisa Menggunakan WhatsApp, Berlaku 1 Januari 2025
Selanjutnya: Alur Pendaftaran UTBK-SNBT 2025, Siswa Jangan Sampai Salah
Menarik Dibaca: 15 Cara Diet Tanpa Olahraga dan Tetap Makan Nasi, Coba Terapkan yuk!
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News