DRAMA KOREA - Deretan drama Korea terbaru siap meramaikan bulan Mei. Diawali dengan drakor Bossam: Steal the Fate yang tayang 1 Mei 2021 di MBN.
Drama Korea tersebut memasangkan Jung Il Woo dan Yuri SNSD. Selain itu, drakor terbaru Youth of May juga sudah tayang awal April di stasiun televisi KBS.
Sedang drama Korea terbaru Imitation tentang industri musik K-Pop telah tayang perdana 7 Mei. Begitu juga dengan drakor Mine yang dibintangi Lee Bo Young di tvN.
Kini, ada 3 drama Korea terbaru lagi yang siap hadir menghibur penonton. Salah satu yang paling dinantikan adalah Doom at Your Service dengan cerita fantasi dan romantis.
Jangan sampai terlewatkan, simak sekilas ceritanya dan jadwal tayangnya di bulan ini. Ada banyak bintang populer yang siap menyapa penonton dengan cerita-cerita baru yang tidak kalah menarik.
Baca Juga: 7 Drakor rating tertinggi di minggu pertama Mei 2021, Taxi Driver hingga Vincenzo
Doom At Your Service
Drama Korea terbaru Doom at Your Service akan menghadirkan cerita fantasi yang romantis. Drakor tersebut menggandeng aktor Seo In Guk, Park Bo Young, Lee Soo Hyuk, dan Kang Tae Oh.
Doom at Your Service mengisahkan laki-laki yang sering menghilangkan apapun yang dia sentuh. Di sisi lain, ada wanita yang mempertaruhkan nyawa demi menghadapi takdir. Drama Korea ini tayang 10 Mei di tvN.
Baca Juga: Song Joong Ki puncaki aktor drakor terpopuler di Mei, kalahkan bintang drama lainnya