4 Tempat wisata di Bandung murah, edukasi lewat berbagai museum berikut

Sabtu, 20 November 2021 | 09:35 WIB   Penulis: Bimo Kresnomurti
4 Tempat wisata di Bandung murah, edukasi lewat berbagai museum berikut


 

2. Museum Gedung Sate

4 Tempat wisata di Bandung murah, edukasi lewat berbagai museum berikut

Saat ini Museum Gedung Sate menjadi salah satu tempat wisata di Bandung yang harus dikunjungi. Tidak asing lagi, wisata di tempat ini menjadi ikon dari ibukota Jawa Barat.

Museum Gedung Sate diusung oleh pemerintah dengan nama Smart Museum yang berbeda dari tempat wisata di Bandung lain.

Tercatat, Museum Gedung Sate menampilkan sejarah pembangunan bangunan tersebut memanfaatkan sebuah platform digital yang modern.

Di dalam Museum Gedung Sate ada foto sejarah Kota Bandung dari masa penjajahan hingga kini. Sementara itu ada juga audio visual bersama 4D Proyeksi, Teater Augmented & Virtual Reality.

Baca Juga: Kota Mini, rekomendasi tempat ngabuburit di Lembang yang seru untuk keluarga

Tentu fasilitas yang berbeda dari museum lain membuat penasaran soal isi dari Museum Gedung Sate yang menakjubkan.

Sementara ada juga teater pendek seputar Museum Gedung Sate, namun informasi ini bisa diketahui setelah mengunjungi tempat wisata di Bandung ini. 

Alamat dari Museum Gedung Sate terletak di Jl. Diponegoro, Citarum, Bandung.  Adapun Museum Gedung Sate punya jam operasional dari hari Selasa-Minggu pukul 09:30-16:00 WIB.

Wahana edukasi keluarga Museum Gedeung Sate bisa menjadi salah satu tempat wisata di Bandung yang wajib masuk daftar.

Baca Juga: Bandung Zoological Garden sudah dibuka, ini dia harga tiket masuk

Editor: Bimo Kresnomurti

Terbaru