GAME ONLINE - Jakarta. Simak 7 Game Google Doodle Populer 2022. Gampang mainnya, pas banget buat ngabuburit.
Apakah Anda sedang mencari game yang ringan dimainkan? Pas buat nemenin ngabuburit, kita telah memilih deretan Game Google Doodle yang populer dan gampang banget dimainin.
Cara main Game Google Doodle populer ini juga mudah, tak perlu download atau install, hanya bermodalkan browser. Misalnya, Google Chrome, Mozilla Firefox, Microsoft Edge, dan lain sebagainya.
Bahkan, bila Anda menggunakan HP Android, cukup buka aplikasi Google lalu cari dengan kata kunci "Game Google Doodle".
Berbicara tentang Game Google Doodle, ada beberapa judul yang populer. Buat Anda yang pengen mainin Game Google Doodle, bingung dari mana dulu, berikut daftar yang populer.
Baca Juga: Main Kuis Hari Bumi 2022, Tebak Karakter Apa yang Bakal Anda Dapatkan?
7 Game Google Doodle Populer
1. Pac-Man
Kapan lagi bisa main Pac-Man langsung di layar HP atau laptop Anda tanpa harus download atau install. Anda bisa cobain Game Google Doodle populer ini dengan cara ketik "Game Google Doodle" di browser, lalu pilih game berjudul Pac-Man.
Gameplay Pac-Man Google Doodle ini persis dengan Pac-Man yang mungkin dulu pernah Anda mainkan. Makan semua titik-titik yang muncul di dalam permainan dan habiskan semuanya.
Awas, jangan sampai menabrak si hantu, ya!
2. Scoville
Game Google Doodle populer ke-2 ini berjudul Scoville. Dalam game ini, Anda akan berperan sebagai es krim yang akan melawan cabai.
Lemparkan es krim ke arah cabai untuk memenangkan permainan.
Cobain game Google Doodle populer ini, dengan cara ketik "Game Google Doodle" di Google, lalu pilih Scoville.
3. Coding for Carrots
Pengin ngerasain pengalaman ngoding? Game Google Doodle populer berjudul Coding for Carrots ini patut Anda coba.
Simpel, tugas Anda adalah mengarahkan kelinci untuk berjalan ke arah wortel. Tapi tidak semudah itu, Anda harus memberikan komando arah ke wortel sebelum si kelinci mengeksekusinya.
Baca Juga: Kode Redeem FF 22 April 2022, Adakah Skin Senjata Permanen Gratis yang Dapat Diklaim?
4. Kriket
Simpel, ringan, dan bikin nagih. Kriket menjadi salah satu Game Google Doodle populer yang dapat Anda mainkan sekarang juga.
Pukul bola yang mendarat sejauh mungkin, kumpulkan poin sebanyak-banyaknya.
Silahkan cobain Game Google Doodle populer ini lewat browser di laptop atau HP Anda.
Baca Juga: Game Android Terbaru My Hero Academia The Strongest Hero Sudah Bisa Download!
5. Meow-loween
Game Google Doodle yang ke-5 ini bertemakan Halloween. Anda akan bermain sebagai kucing melawan hantu-hantu yang muncul.
Serang menggunakan tongkat untuk menghabisi hantu-hantu yang terus muncul. Dapatkan skor setinggi-tingginya dan habisi mereka sekarang juga.
6. Rockmore
Rockmore merupakan Game Google Doodle yang tidak kalah populer. Bertema musik dan menghafal, Anda harus menghafal nada dan kursor yang muncul sebelumnya.
Anda harus mengarahkan kursor sesuai dengan arahan yang muncul. Nada-nada unik akan muncul setiap kali kursor melewati tangga nada.
Perhatikan baik-baik, Anda harus mengikuti gerakan tersebut jangan sampai salah.
7. Pulau Juara
Ini dia Game Google Doodle populer yang bisa dibilang lengkap banget. Game ini simpel, tapi punya banyak pilihan permainan di dalamnya.
Bertemakan olahraga, Anda dapat memainkan beberapa mini game bertema olahraga. Mulai dari tenis meja, panahan, panjat tebing, dan masih banyak lagi.
Temukan keseruan olahraga lainnya yang dibungkus dengan ringan, simpel, dan mudah dimainkan lewat Game Google Doodle populer Pulau Juara ini.
Itulah 7 Game Google Doodle populer 2022 yang ringan dan mudah dimainkan. Cocok buat ngabuburit, Anda bisa memainkan game tersebut lewat HP atau laptop.
Perhatikan sebelum main, karena Game Google Doodle ini membutuhkan koneksi internet alias wajib online.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News