Alasan One Piece Break hingga Perbandingan Fish-Man Island Arc Special Edited Version

Selasa, 15 Oktober 2024 | 11:05 WIB   Penulis: Arif Budianto
Alasan One Piece Break hingga Perbandingan Fish-Man Island Arc Special Edited Version

ILUSTRASI. Alasan One Piece Break hingga Perbandingan Fish-Man Island Arc Special Edited Version


ANIME -  Inilah alasan anime One Piece break panjang selama enam bulan hingga perbandingan Fish-Man Island arc Special Edited Version. Hiatus berkepanjangan, anime One Piece akan kembali tayang pada bulan April tahun 2025 mendatang.

Nakama, mungkin kebanyakan sudah tahu kalau One Piece akan break atau istirahat dalam waktu yang panjang. Bukan satu atau dua minggu, tetapi enam bulan lamanya.

Tetapi tahukah Anda alasan dibalik hiatusnya anime One Piece yang sedang memasuki Egghead Arc ini?

Dilansir dari situs Comicbook, Chief producer One Piece, Ryuta Koike menjelaskan dalam acara live stream yang digelar akhir pekan lalu.

Anime One Piece akan memasuki “charging period” atau dalam hal ini Koike mengungkapkan bahwa break atau jeda yang diambil dimaksudkan agar tim di balik anime tersebut dapat berkembang.

Mengingat manga One Piece yang diciptakan oleh Eiichiro Oda ini semakin menarik, tim di balik pembuatan animenya memanfaatkan kesempatan ini untuk membuat anime tersebut semakin baik saat tayang lagi pada bulan April yang akan datang.

Baca Juga: Nonton Yakuza Fiance: Raise Wa Tanin Ga Ii Episode 2 Subtitle Indonesia & Link Resmi

Singkatnya, tim pembuat anime ingin memberikan hasil terbaik saat rilis nanti, baik itu dari animasinya, visual dan lain sebagainya.

Seperti yang kita ketahui, anime One Piece semakin kesini semakin memperlihatkan visual yang luar biasa. Beberapa scene atau adegan pertarungan berhasil dieksekusi dengan baik oleh Toei Animation.

Tanpa terkecuali scene saat Garp bertarung dengan Kuzan, Koby dengan tinju maut Honesty Impact-nya dan masih banyak scene berkualitas lainnya.

Cukup masuk akal kalau One Piece mengambil masa break atau hiatus demi menghadirkan kualitas anime yang terbaik untuk para penggemarnya di seluruh dunia.

Yang mungkin menjadi pertanyaan bagi penggemar, apakah One Piece benar-benar berhenti tayang di setiap minggunya?

Tidak, One Piece akan selalu menemani para penggemarnya setiap hari Minggu. One Piece akan kembali mengajak penggemar bernostalgia mengikuti arc Fish-Man Island lagi.

Selama masa break atau hiatus, anime One Piece akan menayangkan Fish-Man Island arc dengan format Special Edited Version.

Baca Juga: Nonton Anime One Piece Episode 1122 Subtitle Indonesia & Link Gratis Bstation, iQIYI

Anime One Piece Fish-Man Island Arc

Apa bedanya Fish-Man Island Special Edited Version dengan yang sudah tayang sebelumnya?

Sesuai dengan judulnya, ini merupakan arc yang mendapatkan edit atau versi yang telah diubah sedemikian rupa. Mulai dari kualitas visual yang sudah dipoles, episode yang dipangkas dari 58 episode menjadi 21 episode, sound atau suara dan masih banyak lagi.

Berikut perbandingan Fish-Man Island yang dulu dan Special Edited Version yang dibagikan akun Twitter/ X resmi One Piece.

Meski tidak terlalu signifikan, Anda dapat melihat perbedaan pada warna yang digunakkan, efek pencahayaan, bayangan dan masih banyak lagi.

Kapan One Piece Fish-Man Island Special Edited Version tayang? Simak jadwal rilisnya di bawah ini.

Baca Juga: Anime One Piece Akan Break Panjang, Ketemu Lagi di Egghead Arc April 2025

Jadwal Rilis One Piece Fish-Man Island Special Edited Version

Anime One Piece Fish-Man Island Arc Special Edited Version ini akan rilis mulai tanggal 27 Oktober 2024. 

Jika episode regular One Piece bisa ditonton di beberapa platform streaming legal yang bisa diakses di Indonesia, tidak menutup kemungkinan edisi spesial ini juga bakal tayang.

Setidaknya ada beberapa platform streaming anime legal yang menayangkan One Piece di Indonesia, mulai dari iQIYI, Bstation/Bilibili, Vidio, Crunchyroll hingga Netflix.

Itu dia pembahasan tentang alasan One Piece break hingga perbandingan Fish-Man Island Special Edited Version. Meski akan hiatus dalam waktu yang tidak sebentar, setidaknya Nakama masih bisa menonton anime One Piece sambil bernostalgia ke pulau manusia ikan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Arif Budianto
Terbaru