Apakah Meletakkan Tanaman di Kamar Tidur Adalah Feng Shui yang Buruk?

Kamis, 04 Agustus 2022 | 13:55 WIB   Penulis: Arif Budianto
Apakah Meletakkan Tanaman di Kamar Tidur Adalah Feng Shui yang Buruk?

ILUSTRASI. Apakah Meletakkan Tanaman di Kamar Tidur Adalah Feng Shui yang Buruk?


FENG SHUI - Jakarta. Apakah meletakkan tanaman di kamar tidur adalah gambaran dari Feng Shui yang buruk? Hal ini terkadang membuat bingung beberapa orang, sebab tanaman juga merupakan Feng Shui yang baik.

Mungkin beberapa orang masih bingung mengenai apakah tanaman harus ditempatkan di kamar tidur itu baik atau buruk. 

Sementara itu, banyak yang mendengar bahwa mereka harus ada di luar kamar tidur karena harus disiram, yang artinya membawa energi air. Tetapi, yang lain juga mengetahui bahwa memiliki tanaman adalah Feng Shui yang baik, karena mereka menghadirkan energi restoratif.

Situs The Spruce memberikan jawaban menarik apabila Anda masih bingung mengenai baik atau buruk meletakkan tanaman di kamar menurut Feng Shui.

Pakar Feng Shui dari The Spruce menemukan bahwa tanaman adalah Feng Shui yang baik untuk kamar tidur.

Baca Juga: 5 Jenis Tanaman Hias yang Baik Menurut Prinsip Feng Shui

Tanaman Hias Mini

Tumbuhan hijau yang hidup membawa energi kayu, yang merupakan salah satu elemen Feng Shui. Energi kayu meremajakan dan menumbuhkan kebaikan dan fleksibilitas.

Tidak jarang, beberapa orang menghabiskan waktu yang paling banyak adalah di ruangan tersebut, sehingga kekuatan tanaman dapat memengaruhi Anda.

Sementara itu, beberapa praktisi Feng Shui tidak menganjurkan tanaman di kamar tidur karena elemen kayu juga memiliki aspek energi ke atas dan ekspansif.

Untuk memahami qi (energi kekuatan hidup) ini, coba visualisasikan kecambah yang terbentang dan mendorong keluar dari bijinya. Jenis energi ini mungkin bukan yang terbaik bagi orang yang cenderung sensitif atau gelisah.

Baca Juga: Ini Pilihan Warna Terbaik untuk Ruang Keluarga Berdasarkan 5 Elemen Feng Shui

Tergantung pada praktisinya, ada perbedaan pandangan tentang Feng Shui tanaman di kamar tidur.

Terlepas dari semua itu, jika Anda memutuskan untuk memiliki tanaman di kamar, pastikan untuk menemukan tanaman yang paling sesuai dengan ruangan dan diri Anda sendiri yang akan merawatnya.

Tanaman hias yang nantinya tidak terawat akan layu atau bahkan mati, dan itu mencerminkan Feng Shui yang baik di dalam atau di luar kamar tidur sekalipun.

Oleh karena itu, pastikan Anda punya komitmen apabila benar-benar ingin menambahkan tanaman di kamar. Semuanya kembali kepada diri Anda sendiri dan tanaman apa yang ingin Anda rawat di kamar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Arif Budianto

Terbaru