Belanda vs Austria di Euro 2020: Unsere Burschen bisa beri kejutan ke Der Oranje

Kamis, 17 Juni 2021 | 23:00 WIB   Penulis: Bimo Kresnomurti
Belanda vs Austria di Euro 2020: Unsere Burschen bisa beri kejutan ke Der Oranje


EURO 2020 - AMSTERDAM. Jadwal Euro 2020 dini hari nanti menyajikan laga Belanda vs Austria di Grup C. Belanda akan bermain melawan Austria di Johan Cruyff Arena, hari Jumat (18/6) pukul 02.00 WIB.

Belanda datang ke pertandingan ini dengan kemenangan 3-2 atas Ukraina asuhan Andriy Shevchenko kemarin.

Gol Georginio Wijnaldum, Wout Weghorst, dan Denzel Dumfries memastikan kemenangan bagi Der Oranje.

Pemain depan Andriy Yarmolenko dan striker Roman Yaremchuk mencetak gol hiburan untuk Ukraina.

Baca Juga: Hasil Euro 2020 di Grup A dan Grup B: Rusia jaga asa susul Italia ke babak 16 besar

Timnas Belanda

Austria mengalahkan Makedonia Utara asuhan Igor Angelovski 3-1 pada laga perdana Euro 2020. Gol Stefan Lainer, Michael Gregoritsch, dan Marko Arnautovic memastikan kemenangan untuk Unsere Burschen asuhan Franco Foda.

Striker veteran Genoa Goran Pandev mencetak gol hiburan untuk Makedonia Utara.

Riwayat head-to-head Belanda vs Austria masih dipegang oleh Der Oranje. Dalam 18 pertemuan, Belanda telah menang delapan kali, kalah enam kali, dan seri empat kali.

Laga Belanda vs Austria terakhir kali terjadi pada tahun 2016. Der Oranje menang 0-2 dari Unsere Burschen, dikutip dari Sportskeeda.

Baca Juga: Prediksi Euro 2020 Ukraina vs Makedonia Utara: Ujian Shevchenko bersama Yellow Blue

Kondisi skuad Belanda

Meskipun ada ketakutan di akhir laga melawan Ukraina, kinerja Belanda lebih dari yang diharapkan. Frank De Boer tidak mungkin membuat perubahan pada XI yang menghasilkan kemenangan 3-2 di laga perdana Grup C Euro 2020.

Matthijs de Ligt terpaksa absen karena mengalami cedera pangkal paha. Bek Juventus sejak itu kembali berlatih, tetapi tidak mengambil risiko dengan bermain di laga Belanda vs Austria.

Jika menang dari Austria, Frank De Boer bisa tergoda untuk mengistirahatkan pemain kunci tertentu. Ini merujuk pada pertandingan Grup C terakhir melawan Makedonia Utara.

Pemain seperti De Ligt, Ryan Gravenberch dan Luuk de Jong berpotensi untuk turun lebih awal di laga terakhir Grup C.

Wout Weghorst kembali berduet dengan Memphis Depay di lini depan Der Oranje di laga Belanda vs Austria.

Baca Juga: Jadwal EURO 2020 malam ini: Belgia dan Belanda jaga peluang lolos fase grup

Editor: Bimo Kresnomurti

Terbaru