MOTOR RILIS - BANGKOK. A.P. Honda, pemegang merek sepeda motor Honda Thailand, resmi meluncurkan model baru, All New Honda Super Cub. Honda Super Cub masih memegang konsep gaya fashion terbaru dengan konsep Find Your Original, the original is you.
Mengutip dari laman resmi APHonda.co.th, All New Honda Super Cub ini dirancang dengan yang masih sama dari pendahulunya. A.P. Honda juga meningkatkan pembaruan teknologi terbaru pada beberapa fitur dan mesin Honda Super Cub.
Pada tenaga mesin juga disematkan yang terbaru, Honda Smart Engine 110 cc PGM-FI 4 percepatan. Mesin ini diklaim lebih irit, awet, dengan fungsi yang memudahkan penggunaan motor lebih nyaman. Mesin baru ini telah lulus uji emisi dan sertifikasi level 7 oleh Automotive Institue.
Untuk bagian eksterior, tampilan secara umum dari Honda Super Cub diklaim memiliki desain tahun 50-an, dengan lampu depan LED bulat tapi lebih modern. Bagian iluminasi diapit oleh lampu sein yang unik.
Honda Super Cub dilengkapi juga dengan kaca spion bentuk bulat sangat cocok dengan gaya lebih klasik.
Baca Juga: Intip kemewahan Ford Excursion, mobil bekas Raja Abdullah Yordania yang dijual murah
Kursi jok tunggal di desain lebih baru dengan pegangan belakang krom Mileage house. Honda juga menambahkan LCD Digital Multi-Meter menampilkan informasi lengkap di setiap detail performa motor.
Informasi tersebut antara lain, seperti posisi gigi, konsumsi bahan bakar, tingkat konsumsi, penunjuk waktu, jarak total, dan jarak perjalanan yang ditetapkan.
Rangka All New Honda Super Cube diklaim juga lebih kuat. Ini berkat dukungan sistem getaran yang lebih baik dan ringan. Honda juga mengklaim bobot total Honda Super Cub berkurang hingga 3 kg.
Baca Juga: Hypercar Toyota Gazoo Racing akhirnya debut ke publik, begini tampilannya
All New Super Cub akan tersedia mulai 18 September lalu di Honda Wing Centres, Thailand, dengan harga yang direkomendasikan 47.400 baht atau sekitar Rp 22,3 juta untuk saat ini.
Harga tersebut lebih murah dibandingkan dengan Honda Super Cub yang beredar di Indonesia yang berbanderol mulai Rp 70 jutaan.
Selanjutnya: Modifikasi Honda Super Cub terunik ini punya bodi sangat pendek
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News