CLOSE [X]

Burnley vs Arsenal di Liga Inggris: Misi balaskan dendam The Gunners

Jumat, 05 Maret 2021 | 13:59 WIB   Penulis: Bimo Kresnomurti
Burnley vs Arsenal di Liga Inggris: Misi balaskan dendam The Gunners

ILUSTRASI. Burnley vs Arsenal di Liga Inggris: Misi balas dendam The Gunners. REUTERS/Eddie Keogh EDITORIAL USE ONLY.


LIGA PRIMER INGGRIS - BURNLEY. Laga Burnley vs Arsenal akan tersaji pada lanjutan Liga Inggris. Burnley akan menjadi tuan rumah Arsenal di Turf Moor pada hari Sabtu (6/3) pukul 19.30 WIB.

Burnley memasuki pertandingan ini setelah bermain imbang 1-1 melawan Leicester City kemarin di Turf Moor. Sebuah gol dari pemain Republik Ceko Matej Vydra untuk Burnley dibalas oleh gol dari penyerang Nigeria Kelechi Iheanacho untuk Leicester City.

Arsenal, di sisi lain, juga mengalahkan Leicester City 3-1 di Stadion King Power. Gol David Luiz, Alexandre Lacazette dan Nicolas Pepe memastikan kemenangan untuk Arsenal asuhan Mikel Arteta. Gelandang Belgia Youri Tielemans mencetak gol hiburan untuk The Foxes. 

Mengutip dari Sportskeeda, Arsenal kini masih duduk di peringkat ke-10 di klasemen Liga Inggris dengan 37 poin. Sedangkan Burnley berada di peringkat ke-15 dengan 29 poin.

Baca Juga: 5 Nama calon kuat pengganti kursi pelatih milik Mikel Arteta di Arsenal

Jelang laga Burnley vs Arsenal di Liga Inggris

Dalam 17 pertemuan antara Burnley vs Arsenal, The Gunners memegang keunggulan yang jelas. Arsenal telah memenangkan 13 pertandingan, kalah dua kali dan seri dua kali.

Laga terakhir antara Burnley vs Arsenal berhadapan tahun lalu di Liga Inggris, dengan Burnley mengalahkan sepuluh orang Arsenal 1-0. Gol bunuh diri di babak kedua dari striker bintang Pierre-Emerick Aubameyang memastikan kemenangan untuk Burnley.

Baca Juga: 5 Pemain bergelar raja assist sepanjang sejarah Liga Inggris

Kondisi Skuad Arsenal

Mikel Arteta mendapatkan kabar baik dengan skuad The Gunners kini hampir bersih dari daftar cedera. Jelang laga Burnley vs Arsenal, Emile Smith Rowe satu-satunya pemain tim utama yang masih diragukan untuk bermain.

Pemain muda itu dipaksa keluar tak lama sebelum turun minum melawan Leicester terakhir kali. Rowe bisa absen lagi pada hari Sabtu melawan Burnley. Mikel Arteta akan memainkan pemain pinjaman Real Madrid, Martin Odegaard akan menggantikannya di starting XI laga Liga Inggris nanti.

Pemain yang akan kembali bermain adalah Pierre-Emerick Aubameyang, Bukayo Saka, Thomas Partey, Rob Holding, Hector Bellerin, dan Dani Ceballos. Pemain tersebut tidak diturunkan saat Arsenal melawan Leicester. Diprediksi para pemain tersebut akan turun melawan Burnley nanti.

Nicolas Pepe juga mulai menemukan beberapa peluang gol yang bagus dengan mencetak gol dalam empat dari lima pertandingan liga tandang, dilansir dari Sportsmole.

Baca Juga: Pengambilalihan kepemilikan Klub Burnley diharapkan rampung sebelum Natal

Jelang laga Burnley vs Arsenal di Liga Inggris

Kondisi Skuad Burnley

Burnley, sementara itu, tidak akan diperkuat striker Ashley Barnes, yang telah mencetak tiga dari tujuh gol Liga Inggris melawan Arsenal.

Johann Berg Gudmundsson, Robbie Brady dan Jack Cork semuanya belum dipastikan bermain di laga Burnley vs Arsenal.

Pemain Burnley lain yang diprediksi akan absen melawan The Gunners adalah Cork yang masih menjalani perawatan untuk pulih dari cedera hamstring.

Lini depan tim tuan rumah akan diisi oleh nama seperti Matej Vydra dan Jay Rodriguez untuk menggempur pertahanan The Gunners.

Prediksi Skuad Burnley vs Arsenal

Burnley XI (4-4-2):

Nick Pope, Matthew Lowton, James Tarkowski, Ben Mee, Charlie Taylor, Josh Brownhill, Ashley Westwood, Gudmundsson, Dwight McNeil, Matej Vydra, Jay Rodriguez

Arsenal XI (4-2-3-1):

Bernd Leno, Hector Bellerin, David Luiz, Pablo Mari, Kieran Tierney, Thomas Partey, Granit Xhaka, Nicolas Pepe, Martin Odegaard, Pierre-Emerick Aubameyang, Alexandre Lacazette

Selanjutnya: 5 Pemain berbakat yang gagal berkarier di Liga Inggris

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Bimo Kresnomurti
Terbaru