Cari Skutik Ramah Dompet? Ini Harga Motor Bekas Yamaha Mio M3 Jelang Lebaran 2023

Selasa, 04 April 2023 | 13:32 WIB   Penulis: Bimo Kresnomurti
Cari Skutik Ramah Dompet? Ini Harga Motor Bekas Yamaha Mio M3 Jelang Lebaran 2023

ILUSTRASI. Cari Skutik Ramah Dompet? Ini Harga Motor Bekas Yamaha Mio M3 Jelang Lebaran 2023. KONTAN/Carolus Agus Waluyo


MOTOR BEKAS - JAKARTA. Inilah harga motor bekas Yamaha Mio M3 periode April 2023. Pembidik skutik ini menjadi salah satu pilihan motor bekas ramah kantong.

Yamaha Mio M3 merupakan salah satu motor matic yang diproduksi oleh Yamaha Motor Indonesia.

Motor ini memiliki desain yang modern dan sporty, serta dilengkapi dengan fitur yang cukup lengkap.

Nah, harga motor bekas Yamaha Mio M3 cukuo dari Rp 5 jutaan dilansir dari Olx di wilayah Jakarta dan Sekitarnya.

Baca Juga: 9 Pilihan Harga Motor Bekas Rp 2 Jutaan Periode Maret 2023 yang Ramah Kantong

Harga motor bekas Yamaha Mio M3 125

Yamaha Mio M3 2015 ini menjadi pembaruan dari varian lama generasi 2014 sekaligus penantang untuk dominasi Honda Beat. Keberadaan Mio M3 2015 sudah dilengkapi dengan Stop & start system dan baru ada pada keluaran 2016.

Teknologi skutik ini memungkinkan mesin bisa menyala kembali saat gas dari Yamaha Mio M3 2015 ditarik.

Catatan konsumsi bahan bakar dari Yamaha Mio M3 mencapai 53,6 km/liter untuk varian 2015-2016. Sehingga, Mio M3 dibekali dengan Eco Indicator dan mesin Blue Core terkenal irit.

Kekuatan mesin dari Yamaha Mio ini mampu mencapai 100 km/jam dalam kondisi jalan lurus dengan tangki berkapasitas 4,6 liter.

Baca Juga: Inilah Harga Motor Bekas Yamaha Fino Varian Awal

Sementara, Yamaha Mio M3 2016 ini belum bisa menampung helm meski berkisar 10,1 liter. Lewat mokas Yamaha Mio M3 yang terjangkau serta desain nyaman yang diklaim untuk postur tubuh apa pun.

Untuk keamanan berkendara, Yamaha Mio M3 dilengkapi dengan sistem keamanan ABS yang mencegah terjadinya blokir saat pengereman.

Selain itu, motor ini juga dilengkapi dengan sistem pengapian Smart Key yang memudahkan pengguna untuk menghidupkan dan mematikan mesin dengan mudah.

Trim dari Yamaha Mio M3 125 ada dalam tipe CW dan SW dengan warna seperti kuning, merah, merah/putih, biru, dan merah/hitam.

Baca Juga: Intip Harga Motor Bekas Honda BeAT Generasi Awal hingga Terbaru di Bulan April 2023

Lewat 2 trim varian Mio M3, sisi perbedaan di desain velg dan warna striping motor matik terjangkau. Fitur dan kondisi skuter motor matik ini harus diperhatikan dengan melihat Yamaha Mio M3 125 bisa lebih murah. 

Simak beberapa keunggulan Yamaha Mio 2015 yang bisa jadi pertimbangan:

  • Desain stylish dan modern: Yamaha Mio 2015 memiliki desain yang sporty dan modern dengan tampilan yang aerodinamis dan futuristik. Hal ini membuat motor ini terlihat menarik dan cocok untuk pengendara yang ingin tampil gaya.
  • Performa mesin: Mio 2015 dilengkapi dengan mesin 4-stroke berkapasitas 113cc dengan sistem injeksi bahan bakar yang membuatnya lebih irit dan ramah lingkungan.
  • Pengendalian skutik terbaik: Yamaha Mio 2015 dilengkapi dengan sistem penggerak roda belakang yang mudah digunakan. Sepeda motor ini juga memiliki bobot yang ringan sehingga mudah dikendalikan, terutama pada saat bermanuver di dalam kota.
  • Fitur lengkap: Mio 2015 dilengkapi dengan berbagai fitur yang lengkap, seperti panel instrumen digital, lampu LED, dan sistem pengereman cakram di depan. Fitur-fitur ini membuat pengendara merasa nyaman dan aman saat mengendarai motor ini.

Motor bekas Yamaha Mio M3 125 rilisan 2015 ini bisa didapat mulai dari Rp 5 jutaan per April 2023.

Simak kembali harga motor bekas Yamaha Mio M3 125 dirangkum dari pedagang di Jakarta dan sekitar pada situs Olx.

Daftar Harga motor bekas Yamaha Mio

  • Yamaha Mio M3 CW: Rp 5.650.000.
  • Yamaha Mio M3 SW: Rp 6.150.000.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Bimo Kresnomurti
Terbaru