GARENA FREE FIRE - FF Advance Server periode tahun 2025, kapan dibuka? Cek jadwal terbaru dan link registrasi resmi yang telah terungkap.
Siap-siap, pembukaan Free Fire Advance Server atau FF Advance Server perdana di tahun 2025 segera dimulai.
FF Advance Server menjadi salah satu yang dinantikan oleh para Survivors yang sudah tidak sabar untuk mencicipi konten terbaru yang akan hadir di masa mendatang.
Buat yang mungkin belum tahu, pemain FF dan Free Fire MAX akan mendapatkan kesempatan menjajal update teranyar dari game battle royale yang satu ini lebih awal.
Baca Juga: Berapa Ukuran Foto Instagram Agar Postingan Terlihat Rapi? Simak Sebelum Posting
Bagi yang mungkin belum tahu, FF Advance Server adalah sebuah program tempat player bisa mencoba fitur-fitur terbaru sebelum dirilis ke server official.
Berbeda dengan FF Official Server yang dapat Anda mainkan sekarang, FF Advance Server aplikasinya terpisah dan hanya bisa dimainkan di Android, setidaknya untuk saat ini.
Lebih lanjut, website Free Fire Advance Server yang sekarang sudah bisa diakses (20/1/2025) menandakan bahwa server akan dibuka dalam waktu dekat.
Website tersebut juga menampilkan informasi tentang jadwal pembukaan FF Advance Server 2025, meskipun tombol pendaftaran masih belum bisa diakses.
Jadi, kapan FF Advance Server perdana di tahun 2025 dibuka? Yuk simak informasi lengkapnya di bawah ini.
Baca Juga: Bagaimana Cara Mendapatkan Diamond FF Gratis 2025? Inilah yang Harus Anda Lakukan
Jadwal FF Advance Server 2025
Pendaftaran FF Advance Server 2025 versi terbaru ini resmi dibuka. Namun, bukan berarti Anda bisa memainkan atau bahkan download FF Advance Server 2025 APK pada saat ini juga.
Server dari FF Advance Server 2025 terbaru ini akan dibuka mulai 8 Februari 2025 mendatang dan akan berlangsung selama kurang dari dua minggu. Berikut detail jadwal FF Advance Server 2025 yang terbaru:
- Jadwal server dibuka: 8 Februari 2025
- Jadwal server ditutup: 20 Februari 2025
Jika Anda tertarik untuk mengikuti FF Advance Server 2025 yang terbaru ini, simak cara registrasi lengkap dengan link resmi yang harus dituju sebagai berikut.
Baca Juga: Anime Royale Codes Januari 2025 Terbaru, Cek Daftar Terupdate & Cara Klaim di Roblox
Cara daftar dan link registrasi Free Fire Advance Server 2025:
- Pertama-tama buka situs resmi Advance Server FF lewat link berikut ini: ff-advance.ff.garena.com melalui aplikasi browser, bisa lewat HP atau laptop
- Login Free Fire Advance Server menggunakan akun Facebook atau Google, pilih salah satu saja
- Kemudian masukkan email Anda yang aktif
- Jika berhasil masuk ke halaman login, artinya Anda telah berhasil melakukan pendaftaran atau registrasi Advance Server FF
Seperti yang disebutkan sebelumnya, meskipun website FF Advance Server 2025, sayangnya pendaftaran masih belum dibuka. Tombol pendaftaran FF Advance Server menggunakan Facebook atau Google masih belum diaktifkan.
Nantikan pendaftaran FF Advance Server 2025 dan bersiaplah untuk mejajal berbagai update terbaru sebelum rilis di official.
Kira-kira bakal ada konten apa saja yang akan hadir di FF Advance Server 2025 ini?
Tonton: Cuan 26,86% Setahun, Harga Emas Antam Hari Ini Tergerus (20 Januari 2025)
Selanjutnya: Selain TikTok, Aplikasi yang Diblokir AS Berikut Masih Belum Bisa Diakses
Menarik Dibaca: Promo Superindo Hari Ini 20-23 Januari 2025, Alpukat 1 Kg Cuma Jadi Rp 23.900
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News