FF update patch 4nniversary, apa saja yang baru di Free Fire?

Kamis, 05 Agustus 2021 | 08:01 WIB   Penulis: Arif Budianto
FF update patch 4nniversary, apa saja yang baru di Free Fire?

ILUSTRASI. FF update patch 4nniversary, apa saja yang baru di Free Fire?


GARENA FREE FIRE - FF mendapatkan update patch baru 4nniversary! Rayakan ulang tahun yang ke-4 tahun, apa saja yang baru di Free Fire? Yuk simak selengkapnya di sini.

FF atau yang juga dikenal dengan Free Fire baru saja mendapatkan update patch baru bertajuk 4nniversary. Ini sekaligus merupakan bentuk perayaan Garena terhadap FF yang telah rilis dan menemani para penggemarnya selama 4 tahun.

Game battle royale yang satu ini pertama kali rilis tahun 2017 lalu. Menghadirkan mekanisme gameplay yang tidak terlalu kompleks, tidak heran FF mulai digemari banyak penggemarnya.

Memasuki usia yang ke-4 tahun, Garena menghadirkan update patch yang menghadirkan konten baru lumayan banyak. Mau tahu apa saja yang baru di FF update patch 4nniversary? Cek selengkapnya di bawah ini.

Baca Juga: Inilah 3 game gratis PS Plus Agustus 2021, mau main game apa bulan ini?

Patch baru FF 4nniversary

Mode baru - Lone Wolf

Buat Anda yang ingin adu skill dengan player lain, mode Lone Wolf menghadirkan map berukuran kecil yang menghadirkan pertempuran 1v1. Anda akan bermain di map bernama Iron Cage yang menghadirkan pertempuran intens melawan player lain dalam format 1v1.

Mau adu skill? Tantang player lain lewat mode yang satu ini.

Clash Squad: Fitur item request

Mode Clash Squad kedatangan fitur baru bernama item request. Lewat fitur ini, Anda bisa request senjata kepada rekan satu tim.

Misalnya, Anda tidak memiliki poin cukup untuk membeli AWM, Anda bisa request ke rekan satu tim. Dengan demikian, Anda bisa mendapatkan senjata AWM tanpa harus membeli.

Training Grounds kedatangan tempat baru, Grenade Range

Anda ingin berlatih bagaimana cara yang benar untuk melempar grenade? Kabar baiknya, Training Grounds sekarang menyediakan Grenade Range yang memungkinkan Anda berlatih melempar grenade.

Seberapa jago lemparan grenade Anda setelah keluar dari Grenade Range?

Senjata baru: AC80

Bosan dengan senjata yang itu-itu saja? Memperkenalkan senjata baru bernama AC8 yang bakal tersedia di mode Clash Squad dan Battle Royale. 

AC80 mampu menjatuhkan lawan dengan mudah meskipun menggunakan armor yang keras.

Berikut status AC80:

  • Base Damage: 50
  • Rate of Fire: 0.45
  • Magazine: 10
  • Attachments: Muzzle, Grip, Stock
  • Piercing Shots - setiap detik damage yang diberikan AC80 akan memberikan damage tambahan.

Attachments baru

Attachments baru juga hadir lewat update patch FF 4nniversary. Berikut daftar attachment baru yang Anda temukan di mode Battle Royale:

  • M4 Chip
  • AR Magazine
  • SMG Muzzle
  • Shotgun Muzzle

Selain beberapa update di atas, sebagian karakter di Free Fire juga mendapatkan perombakan skill. Mereka adalah Luqueta, Shani, Alvaro dan Jota. 

Karakter-karakter tersebut bakal lebih kuat lewat patch terbaru ini. Tidak hanya itu saja, Garena Free Fire juga telah menyiapkan kolaborasi global dengan menghadirkan karakter baru bernama Thiva dan Dimitri.

Ini merupakan kolaborasi FF dengan DJ ternama Dimitri Vegas dan Like Mike. Dua karakter tersebut akan segera hadir di FF.

Banyak juga ya konten baru di FF yang hadir lewat update patch 4nniversary. Buruan update FF sekarang juga! Cobain berbagai konten baru di dalamnya.

Selanjutnya: 4 Karakter Free Fire (FF) ini mendapatkan penyesuaian skill di update terbaru Agustus

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Arif Budianto

Terbaru