Film Avengers: The Kang Dynasty Disutradarai Destin Daniel Cretton, Ini Kata Simu Liu

Rabu, 27 Juli 2022 | 15:38 WIB   Penulis: Mega Putri
Film Avengers: The Kang Dynasty Disutradarai Destin Daniel Cretton, Ini Kata Simu Liu

Usai?Shang-Chi and The Legend of The Ten Rings sukses, Simu Liu bangga pada Destin Daniel Cretton yang akan menyutradarai film Avengers: The Kang Dynasty dari Marvel Studios.


FILM SUPERHERO - Marvel Studios menunjuk Destin Daniel Cretton sebagai sutradara film Avengers: The Kang Dynasty. Kabar baik ini pun mendapatkan sambutan yang hangat dari aktor Simu Liu pemeran Shang-Chi di Marvel Cinematic Universe.

Marvel Studios telah mengumumkan banyak hal yang menarik dalam acara San Diego Comic-Con pada akhir bulan Juli 2022. Marvel telah menyiapkan film hingga serial TV seru yang akan tayang hingga tahun 2025 mendatang.

Saat ini, Marvel Studios melalui film maupun serial TV tengah sibuk mengenalkan banyak karakter superhero baru di Marvel Cinematic Universe. Sama seperti konsep Avengers: Endgame, mereka akan berkumpul untuk melawan musuh besar di film Avengers selanjutnya.

Shang Chi and The Legend of The Ten Rings

Baca Juga: Sinopsis Drakor Terbaru Adamas Dibintangi Ji Sung, Segera Tayang Hari Ini di Disney+

Usai Avengers: Endgame sukses di tahun 2019, film Avengers kelima, Avengers: The Kang Dynasty sempat diprediksi akan diambil alih oleh sutradara Russo Brothers yang sukses dengan Captain America and The Winter Soldier, Captain America: Civil War hingga Avengers Infinity War dan Endgame.

Ternyata, Marvel Studios mempercayakan film Avengers: The Kang Dynasty pada sutradara Destin Daniel Cretton. Kabar ini pun mendapatkan komentar dari aktor Simu Liu yang memerankan Shang-Chi di Marvel Cinematic Universe.

Simu Liu dan sutradara Avengers: The Kang Dynasty

Simu Liu tampak bangga dengan Destin Daniel Cretton yang dipilih sebagai sutradara Avengers: The Kang Dynasty. Destin sebelumnya sukses mengarahkan Simu Liu hingga Tony Leung dalam film Shang-Chi and The Legend of The Ten Rings.

Film solo Shang-Chi tersebut menjadi debut mereka di Marvel Cinematic Universe dan mendapatkan banyak pujian karena sukses mengenalkan karakter baru, budaya Asia, dan dunia baru di Marvel Cinematic Universe. Simu Liu menulis rasa bangganya di Twitter.

Aktor Simu Liu mengenang momen 3 tahun lalu saat datang bersama Destin untuk SCDC Marvel di tahun 2019. Ketika itu mereka pertama kalinya dikenalkan sebagai pemeran Shang-Chi dan sutradara  Shang-Chi and The Legend of The Ten Rings.

"Destin dan saya duduk di belakang panggung Hall H, menonton beberapa orang yang paling terkenal di dunia naik ke atas panggung. Kita saling memandang dan berkata, 'Wow apakah ini benar-benar terjadi pada kita?" tulisnya. Simu Liu ikut antusias dengan terpilihnya Destin Daniel Cretton.

Baca Juga: Ant-Man and The Wasp: Quantumania Lawan Kang The Conqueror, Ini Jadwal Tayangnya

Sutradara Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings

Destin Daniel Cretton diharapkan dapat memberikan hal yang mengagumkan untuk salah satu film Marvel dengan proyek besar yang sangat dinantikan ini. Film Avengers: The Kang Dynasty akan tayang pada 2 Mei 2025.

Sementara it, Destin Daniel Cretton sendiri juga sebelumnya telah dipilih sebagai sutradara sekuel film solo Shang-Chi. Selain itu, sutradara Destin Daniel Cretton juga memproduksi live-action serial TV tentang Wonder Man.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Mega Putri
Terbaru