Frieren Season 2 Rilis Hari ini, Cek Jam Tayang, Sinopsis & Daftar Platform Streaming

Jumat, 16 Januari 2026 | 14:14 WIB
Frieren Season 2 Rilis Hari ini, Cek Jam Tayang, Sinopsis & Daftar Platform Streaming
ILUSTRASI. Frieren Season 2 Rilis Hari ini, Cek Jam Tayang, Sinopsis & Daftar Platform Streaming

Reporter: Arif Budianto | Editor: Arif Budianto

KONTAN.CO.ID - Sousou no Frieren Season 2 rilis hari ini, tayang jam berapa? Berikut sinopsis dan daftar platform streaming yang yang menayangkan judul tersebut.

Sousou no Frieren atau dalam bahasa Inggris dikenal dengan judul Frieren: Beyond Journey’s End Season 2 masuk dalam jajaran anime terbaru musim dingin 2026.

Menariknya lagi, pencinta anime tidak perlu menunggu lama untuk menyaksikan anime tersebut.

Frieren Season 2 masih ditangani studio Madhouse dengan Keiichiro Saito sebagai sutradaranya.

Baca Juga: Jadwal M7 MLBB Hari Ini (16/1): Jam Tanding Onic dan Link Live Streaming Resmi

Kisah petualangan Frieren akan kembali di platform streaming favorit Anda mulai hari ini, Jumat, 16 Januari 2026.

Di Season ke-2 ini, para penggemar akan mengikuti petualangan Frieren, Fern, dan Stark usai meninggalkan kota sihir, Auberst. Mereka akan menuju ke negara-negara di utara.

Sudah tidak sabar buat nonton Frieren Season 2? Berikut informasi yang harus Anda ketahui sebelum nonton anime tersebut, termasuk jam rilis, platform streaming yang mendukung sub Indo (subtitle Indonesia), dan sinopsis untuk episode pertama.

Baca Juga: Sudah Tayang, ini Daftar Link Streaming Jujutsu Kaisen S3 Episode 3 Sub Indo Resmi

Jadwal Rilis Sousou no Frieren Season 2 

Anime tersebut tayang perdana pada tanggal 16 Januari 2026 mulai pukul 22:00 WIB. Episode terbaru Frieren Season 2 akan ditambahkan di beberapa platform streaming setiap hari Jumat sesuai dengan jam tayang.

Di mana tempat nonton Frieren S2? Menurut laman media sosial resmi Muse Indonesia, anime tersebut bisa ditonton melalui beberapa platform streaming, termasuk Crunchyroll, Bstation, iQIYI, Vidio, hingga kanal YouTube Muse Indonesia.

Sinopsis Sousou no Frieren Season 2 Episode 1 (Episode 29)

 

Anime Sousou no Frieren Season 2 episode 1

 

Melansir laman Animecorner, berikut deskripsi sinopsis episode perdana Sousou no Frieren Season 2.

 

Meninggalkan kota sihir Auberst, Frieren, Fern, dan Star melakukan perjalanan di sepanjang jalan-jalan negara-negara utara.

Di tengah perjalanan, mereka jatuh ke dalam lubang di tanah yang gembur.

Di sana, mereka menemukan sepetak “Kristal Penetrasi Sihir,” mineral dengan kekuatan untuk menetralkan sihir.

Karena tidak dapat menggunakan sihir, Frieren dan Fern mencari jalan menuju permukaan, tetapi seekor monster muncul…

Berikut video preview Frieren S2 episode 1 atau episode yang ke-29 jika diakumulasi dari Season 1.

Baca Juga: Daftar Kode Redeem 99 Nights in the Forest (Januari 2026) Masih Aktif dan Cara Klaim

Preview Sousou no Frieren Season 2 Episode 1 (Episode 29)

Tonton: Harga Emas Antam Menipis Hari Ini (16 Januari 2026)

Selanjutnya: Mengapa Netflix Tidak Bisa Dibuka di Smart TV? Cek Masalah Paket Anda

Menarik Dibaca: Promo JSM Hypermart Periode 16-19 Januari 2026, Aice Mochi Beli 1 Gratis 1

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Close [X]