Hore! Sepeda lipat Polygon terbaru sudah beredar, cek dulu harganya di sini

Senin, 13 Juli 2020 | 08:58 WIB   Reporter: Tri Sulistiowati
Hore! Sepeda lipat Polygon terbaru sudah beredar, cek dulu harganya di sini


GAYA HIDUP - JAKARTA. Hore! Polygon rilis sepeda lipat edisi terbaru. Harga sepeda lipat Polygon terbaru dibanderol bersahabat dengan kantong, namun tak kahal handal dari sepeda lipat lainnya.

Demam sepeda lipat belum usai! Sampai sekarang masyarakat masih terus berburu sepeda lipat. 

Baca Juga: Lagi berburu sepeda lipat? Simak dulu tips dari bos Element bike

Sekedar info, fenomena ini terjadi karena masyarakat sedang gemar bersepeda. Mereka sengaja bersepeda untuk menjaga kesehatan tubuh di masa wabah virus corona. 

Umumnya, mereka yang tinggal di kawasan perkotaan bersepeda menggunakan sepeda lipat. Tidak heran, sepeda lipat memiliki bentuk yang ringkas dan bobot ringan. 

Para pemiliknya pun bisa membawa dan menyimpan sepeda lipat miliknya dengan mudah. Bahkan, para pemiliknya bisa membawa sepeda lipat saat pergi keluar kota menggunakan transportasi umum. 

Menawarkan kelebihan tersebut tidak berarti harga sepeda lipat selali dibanderol mahal. Ada beberapa merek sepeda lipat yang membanderol harga jualnya terjangkau, Polygon misalnya. 

Mengutip dari situs resminya, Polygon telah merilis dua tipe sepeda lipat baru. Sepeda lipat tersebut hadir dengan warna yang modern dan model lipat dua. 

Sepeda lipat Polygon terbaru ini dirancang menggunakan teknologi khusus yang membuat performanya handal dan tangguh. Tidak hanya itu, sepeda lipat ini juga menawarkan kenyaman untuk setiap penggunanya.

Harga sepeda lipat Polygon terbaru dibanderol terjangkau loh. Sepeda lipat Polygon ini bisa jadi solusi untuk Anda yang bermodal pas-pasan. 

Berikut harga sepeda lipat Polygon edisi terbaru yang dikutip dari situs resminya. 

Polygon Urbano 3 Rp 4.000.000

Polygon Urbano 5    Rp 4.900.000

Anda berminat? Anda bisa membeli sepeda lipat Polygon trebaru ini di toko sepeda terdekat. Selamat berburu sepeda lipat. 

Baca Juga: Wow! Harga sepeda lipat United Stylo ringan di kantong

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tri Sulistiowati

Terbaru