Indonesia Vs Thailand, Garuda lagi-lagi kalah di SUGBK

Selasa, 10 September 2019 | 21:46 WIB   Reporter: kompas.com
Indonesia Vs Thailand, Garuda lagi-lagi kalah di SUGBK

ILUSTRASI. Timnas U-18 Indonesia


SEPAK BOLA - JAKARTA. Tim nasional Indonesia kembali menelan kekalahan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, pada ajang kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.

Setelah beberapa waktu lalu kalah dari Malaysia 2-3, Indonesia kini dipermalukan Thailand dengan skor 0-3 pada Selasa (10/9) malam.

Dua dari tiga gol Thailand diciptakan Supachok Sarachat. Sisanya dicetak Theerathon Bunmathan.

Baca Juga: Indonesia vs Thailand, tim Gajah Perang masih perkasa

Thailand mengawali pertandingan dengan penguasaan bola yang baik. Mereka terlihat memeragakan umpan-umpan pendek. Tim tamu mencoba membangun serangan, tetapi masih bisa dipatahkan oleh Yanto Basna dkk.

Para pemain Indonesia mulai menemukan ritme permainan saat laga berlangsung 10 menit. Kerjasama di antara para pemain Garuda terlihat cukup baik. Namun, mereka belum mampu menciptakan peluang.

Indonesia baru menciptakan peluang pada menit ke-18 melalui tendangan Hansamu Yama, setelah memanfaatkan situasi sepak pojok. Tapi, tendangan Hansamu masih melambung tinggi dari gawang Thailand.

Baca Juga: Pemain timnas Indonesia disarankan untuk jauhi medsos

Pada menit ke-25, Thailand memiliki peluang emas lewat tembakan Supachok Sarachat di kotak penalti. Beruntung, kiper Indonesia, Andritany Ardhiyasa, masih sigap menepis bola dan berujung kepada tendangan sudut untuk Thailand.

Editor: S.S. Kurniawan

Terbaru