Ini 5 film Hollywood paling laris tahun ini, mana yang Anda lewatkan?

Minggu, 18 Agustus 2019 | 07:15 WIB   Reporter: Tri Sulistiowati
Ini 5 film Hollywood paling laris tahun ini, mana yang Anda lewatkan?


4. Spider-Man: Far From Home

Posisi keempat masih diduduki oleh film dari Marvel yakni Spider-Man: Far From Home. Film superhero ini mencatatkan pendapatan sekitar US$ 1,07 miliar.

Spider-Man: Far From Home mulai tayang perdana pada awal Juli 2019 lalu. Film ini tayang selama 34 hari di 4.634 bioskop di seluruh dunia.

Spider-Man: Far From Home bercerita tentang perjalanan Peter Parker (Spiderman) yang menjelajah Eropa dalam acara liburan sekolah.

Baca Juga: Spider-Man Far From Home hasilkan US$ 400 juta di seluruh dunia

Sayang, acara liburan Parker harus hancur berantakan. Karena, dia harus menyelamatkan teman-temannya dari Mysterio . Sekedar info, Mysterio merupakan mantan karyawan Tony Stark.

Mysterio mencuri Edith (kacamata canggih) dari Parker untuk menjadi pahlawan terkuat di Bumi. Dia mengaktifkan ribuan senjata Tony untuk melumpuhkan Spiderman.

Film ini disutradarai oleh Jon Watts. Spider-Man: Far From Home dibintangi oleh Tom Holland, Zendaya, Marisa Tomei, Jake Gyllenhaal, dan lainnya.  

Editor: Tri Sulistiowati
Terbaru