Ini Syarat Daftar Sekolah Kedinasan STIS, Referensi Buat Melanjutkan Pendidikan 2024

Sabtu, 16 Desember 2023 | 09:05 WIB   Penulis: Tiyas Septiana
Ini Syarat Daftar Sekolah Kedinasan STIS, Referensi Buat Melanjutkan Pendidikan 2024

ILUSTRASI. Ini Syarat Daftar Sekolah Kedinasan STIS, Referensi Buat Melanjutkan Pendidikan 2024.


PERGURUAN TINGGI -  Salah satu sekolah kedinasan yang banyak diminati oleh siswa adalah Sekolah Tinggi Ilmu Statistika (STIS) atau dikenal juga dengan nama Politeknik Statistika STIS. 

STIS adalah sekola kedinasan di  bawah naungan Badan Pusat Statistik (BPS) yang lulusannya akan diangkat sebagai Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan ditempatkan di berbagai wilayah di Indonesia. 

Melansir situs resmi PMB STIS, pada tahun 2023 jumlah kuota yang dibuka adalah sebanyak 500 kebutuhan. 

Jika Anda tertarik untuk mendaftar ke sekolah kedinasan ini tahun 2024, berikut ini persyaratan dan biaya pendaftaran Politeknik Statistika, berdasarkan persyaratan tahun 2023.

Baca Juga: Manusia adalah Makhluk Sosial, Ini Ciri-Ciri & Contoh Manusia sebagai Makhluk Sosial

Persyaratan masuk STIS 2023

1. Sehat jasmani dan rohani (dapat atau layak bekerja dan beraktivitas, baik di dalam ruangan maupun di lapangan), dan bebas narkoba;
 
2. Tidak buta warna (baik total maupun parsial), untuk pengguna kaca mata/lensa kontak minus (rabun jauh) dan/atau plus (rabun dekat) dapat diberikan toleransi di bawah ukuran 6 dioptri;
 
3. Lulusan atau siswa kelas 12 SMA/MA atau SMK/MAK Bidang Keahlian Teknologi Informasi;
 
4. Nilai Matematika (Kelompok A/Umum) dan Bahasa Inggris minimal 80,00 (skala 1 s.d. 100) atau 3,20 (skala 1,00 s.d. 4,00) pada Ijazah atau nilai raport semester gasal kelas 12;
 
5. Umur minimal 16 tahun dan maksimal 22 tahun, per 1 September 2023;
 
6. Belum menikah dan bersedia tidak menikah selama mengikuti pendidikan di Politeknik Statistika STIS sampai dengan pengangkatan PNS;
 
7. Tidak sedang menjalankan ikatan dinas dengan instansi lain;
 
8. Bersedia mematuhi peraturan Politeknik Statistika STIS;
 
9. Bersedia menandatangani Surat Perjanjian Ikatan Dinas (SPID) bagi yang dinyatakan lulus seleksi dan akan mengikuti pendidikan di Politeknik Statistika STIS;
 
10. Setelah lulus pendidikan di Politeknik Statistika STIS, bersedia ditempatkan sesuai pilihan formasi penempatan pada saat pendaftaran;
 
11. Bersedia tidak mengajukan pindah lokasi penempatan dengan alasan apapun sekurang-kurangnya 7 (tujuh) tahun sejak diangkat sebagai PNS, kecuali terdapat kebutuhan organisasi.

12. Bagi peserta program afirmasi terdapat persyaratan khusus yang wajib dipenuhi

Baca Juga: 7 Perang Rakyat Indonesia Melawan Belanda Sebelum Masa Pergerakan Nasional

Peserta membuat akun terlebih dahulu di portal resmi DIKDIN SSCASN. Jangan lupa siapkan dokumen-dokumen antara lain:
  • Pas Foto
  • Kartu Identitas (KTP/KIA)
  • Kartu Keluarga
  • Akta Kelahiran
  • Ijazah dan Transkrip Nilai atau Rapor Kelas 12 Semester Gasal.
  • Surat Keterangan Orang Asli Papua dari Pemerintah Daerah setempat untuk pendaftar program afirmasi.
Setelah membuat akun, Anda bisa melakukan pendaftaran dan mengunggah dokumen persyaratan di atas sesuai dengan ketentuan yang berlaku. 
 
Kemudian pendaftar membayar biaya seleksi ebanyak Rp 300.000. Pembayaran bisa dilakukan melalui bank yang ditunjuk.
 
Saat ini informasi tentang pendaftaran Politeknik STIS tahun 2024 belum resmi dirilis. Meskipun belum ada informasi pembukaan pendaftaran., Anda tetap bisa melakukan persiapan dengan memahami segala persyaratan dan belajar soal-soal tes Sekolah Kedinasan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tiyas Septiana
Terbaru