Jadwal Bola BRI Liga 1 Hari Ini, Selasa (17/9): PSBS vs Madura, Borneo vs Malut

Selasa, 17 September 2024 | 05:54 WIB   Penulis: Prihastomo Wahyu Widodo
Jadwal Bola BRI Liga 1 Hari Ini, Selasa (17/9): PSBS vs Madura, Borneo vs Malut

ILUSTRASI. Striker Borneo FC, Leo Gaucho, mencetak gol ke gawang PSS Sleman dalam lanjutan BRI Liga 1 2024/25 pekan ke-4, 12 September 2024.


BRI LIGA 1 - Silakan catat jadwal bola BRI Liga 1 hari ini, Selasa (17/9). Anda bisa menyaksikan dua laga menarik, masing-masing adalah PSBS Biak va Madura United dan Borneo FC vs Malut United.

Jadwal BRI Liga 1 musim 2024/2025 telah sampai di pekan ke-5. Hari ini pertandingan ke-5 dan ke-6 akan tersaji. 

Jika melihat klasemen sementara, Borneo FC jelas jadi tim paling perkasa yang bertanding hari ini. Sementara itu, Madura United adalah yang paling lemah.

Baca Juga: Deretan Pemain dengan Status Bebas Transfer, Saat Ini Tak Memiliki Klub

PSBS Biak vs Madura United

Laga pertama hari ini mempertemukan dua tim papan bawah yang sebenarnya punya kualitas permainan cukup baik.

PSBS yang berstatus tim promosi pekan lalu berhasil memberi kejutan dengan mengalahkan Persija dengan skor meyakinkan 3-1. Namun, hasil itu hanya bisa membuat PSBS bertahan di peringkat ke-15 klasemen.

Madura United justru punya nasib lebih buruk. Musim lalu tim ini memang bisa lolos ke Championship Series dan berjuang berebut gelar juara. Namun, musim ini Madura United masih tertahan di peringkat ke-17, hanya satu tingkat dari dasar klasemen.

Dari empat pertandingan, Madura hanya bisa meraih satu poin dari laga di pekan pertama. Setelahnya, tim ini merasakan tiga kekalahan beruntun.

PSBS vs Madura United

  • Selasa, 17 September 2024
  • Pukul 15.30 WIB
  • Link streaming: Vidio.com

Baca Juga: Coach STY: Mees dan Eliano Mungkin Debut Timnas Bulan November

Borneo FC vs Malut United

Laga kedua yang tersedia dalam jadwal bola BRI Liga 1 hari ini mempertemukan pemuncak klasemen sementara dan klub promosi yang sejauh ini tampil paling baik.

Borneo FC tampil dominan sejak laga pertama dan kini ada di puncak klasemen BRI Liga 1 dengan koleksi 10 poin dari empat laga. Setelah menang tiga kali beruntun, Borneo hanya bisa bermain imbang kontra PSS di pekan ke-4.

Di kubu lawan, Malut United sukses jadi klub promosi dengan performa terbaik sejauh ini. 

Saat ini Malut United ada di peringkat ke-8 klasemen dengan koleksi 6 poin dari empat laga. Tim ini juga belum pernah merasakan kekalahan. Pekan lalu, tim ini sukses mengalahkan Semen Padang yang merupakan sesama klub promosi.

Borneo FC vs Malut United

  • Selasa, 17 September 2024
  • Pukul 19.00 WIB
  • Link streaming: Vidio.com

Selanjutnya: Prediksi & Link Streaming PSBS Biak vs Madura United, BRI Liga 1 Hari Ini (17/9)

Menarik Dibaca: Daftar 6 Agensi Besar yang Menaungi Bintang Populer Korea

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Prihastomo Wahyu Widodo

Terbaru