TURNAMEN PUBG MOBILE -Jakarta. Inilah jadwal pertandingan PUBG Mobile PMPL SEA Season 4. Lengkap, mulai dari babak Weekdays, Super Weekend, hingga final. Kompetisi PUBG Mobile tingkat Asia Tenggara ini segera berlangsung mulai tanggal 12 Oktober 2021 atau besok.
Tahukah Anda? Pertandingan PUBG Mobile resmi paling bergengsi se-Asia Tenggara yang digelar oleh Tencent bakal bergulir sebentar lagi. Bertajuk PUBG Mobile Pro League (PMPL) Southeast Asia League Season 4, kompetisi yang satu ini akan mempertandingkan beberapa tim perwakilan masing-masing negara di Asia Tenggara.
Termasuk Indonesia, setidaknya ada lima perwakilan tim professional PUBG Mobile yang akan berjuang di PMPL SEA Season 4. Mereka tidak hanya akan mengharunkan nama Indonesia dan memperebutkan gelar juara, hadiah yang ditawarkan juga cukup menggiurkan.
PMPL SEA Season 4 memberikan total hadiah senilai $200.000 dolar AS (setara Rp 2,8 M) yang akan dibagi secara merata sesuai dengan urutan rangking.
Berbicara soal PMPL SEA Season 4, kompetisi PUBG Mobile ini akan berlangsung dalam waktu dekat. Tinggal satu hari lagi saat artikel ini naik (11/10/2021), PMPL SEA Season 4 akan berlangsung mulai besok.
Sama seperti PMPL ID, PMPL SEA akan mengusung beberapa babak, seperti Weekdays, Super Weekend, hingga Final. Masing-masing tim harus berusaha semaksimal mungkin untuk mengumpulkan poin sebanyak-banyaknya supaya lolos ke Super Weekend.
Sebab, tim yang gagal ke Super Weekend tidak akan mendapatkan poin sama sekali. Nantinya akan disaring kembali, di mana babak 16 tim teratas bakal maju ke babak final untuk memperebutkan gelar juara sekaligus tiket menuju PMGC 2021.
Tiga tim teratas PMPL SEA Season 4 di babak final akan mendapatkan tiket menuju PMGC 2021.
Supaya tidak terlewat, mari kita simak jadwal lengkap PMPL SEA Season 4 di bawah ini.
Baca Juga: Mihoyo siapkan game baru Honkai: Star Rail, closed beta mulai 8 Oktober
Jadwal PMPL SEA Season 4 (12 Oktober - 7 November 2021)
- Week 1:
- Weekdays - Selasa, 12 Oktober 2021(Hari ke-1)
- Weekdays - Rabu, 13 Oktober 2021(Hari ke-2)
- Super Weekend - Jumat, 15 Oktober 2021(Hari ke-1)
- Super Weekend - Sabtu, 16 Oktober 2021(Hari ke-2)
- Super Weekend - Minggu, 17 Oktober 2021(Hari ke-3)
- Week 2:
- Weekdays - Selasa, 19 Oktober 2021(Hari ke-1)
- Weekdays - Rabu, 20 Oktober 2021(Hari ke-2)
- Super Weekend - Jumat, 22 Oktober 2021(Hari ke-1)
- Super Weekend - Sabtu, 23 Oktober 2021(Hari ke-2)
- Super Weekend - Minggu, 24 Oktober 2021(Hari ke-3)
- Week 3:
- Weekdays - Selasa, 26 Oktober 2021(Hari ke-1)
- Weekdays - Rabu, 27 Oktober 2021(Hari ke-2)
- Super Weekend - Jumat, 29 Oktober 2021(Hari ke-1)
- Super Weekend - Sabtu, 30 Oktober 2021(Hari ke-2)
- Super Weekend - Minggu, 31 Oktober 2021(Hari ke-3)
Babak Final
- Final (Hari ke-1) - Jumat, 5 November 2021
- Final (Hari ke-2) - Sabtu, 6 November 2021
- Final (Hari ke-3) - Minggu, 7 November 2021
Seluruh pertandingan PMPL SEA Season 4 ini akan disiarkan lewat tayangan live streaming di Facebook PUBG Mobile Indonesia dan YouTube PUBG Mobile Indonesia. Jangan sampai terlewat ya! Dukung tim PUBG Mobile perwakilan Indonesia #IndoPride di PMPL SEA Season 4 ini.
Selanjutnya: Update terkini! Kode redeem FF Oktober 2021, dapatkan topeng & Weapon Loot Crate
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News