Jadwal tayang film Spider-Man: No Way Home di bioskop Indonesia, catat tanggalnya

Rabu, 08 Desember 2021 | 14:08 WIB   Penulis: Mega Putri
Jadwal tayang film Spider-Man: No Way Home di bioskop Indonesia, catat tanggalnya


FILM SUPERHERO - JAKARTA. Jadwal tayang film Spider-Man: No Way Home akhirnya diumumkan oleh Sony Pictures Indonesia. Film ini siap menampilkan Tom Holland sebagai Spider-Man lagi di Marvel Cinematic Universe. 

Spider-Man: No Way Home disutradarai oleh Jon Watts. Ini adalah film solo ketiga Tom Holland sebagai Spider-Man di Marvel Cinematic Universe. Dua film Spider-Man sebelumnya juga diarahkan Jon Watts. 

Film Spider-Man: No Way Home siap menampilkan kembali aksi Peter Parker (Tom Holland) dengan MJ (Zendaya) dan Nedd (Jakob Batalon). Mereka akan menghadapi cerita multiverse

Baca Juga: Charlie Cox jadi Daredevil di Marvel Cinematic Universe, ini kata pemeran Kingpin

 

Tidak hanya itu, fans dikejutkan dengan kemunculan villain Spider-Man dari berbagai universe. Dan, Sony Pictures Indonesia akhirnya mengumumkan film Spider-Man: No Way Home akan tayang 15 Desember di bioskop.   

Sinopsis Spider-Man: No Way Home

Spider-Man: No Way Home akan melanjutkan cerita tentang identitas Peter Parker sebagai Spider-Man yang terbongkar di depan publik di akhir film Spider-Man: Far From Home

Spider-Man: No Way Home

Hal ini membahayakan orang-orang di sekitar Peter Parker. Peter meminta bantuan Doctor Strange (Benedict Cumberbatch) untuk menghapus realita tentang orang-orang yang sudah mengetahui identitasnya. 

Namun, hal itu memunculkan masalah baru dan tampaknya membuka pintu multiverse. Kini, Peter menghadapi villain Doctor Ock (Alfred Molina) yang sebelumnya muncul di film Spider-Man 2 (2004). 

Baca Juga: Shang-Chi 2 dikonfirmasi oleh Marvel, sutradara juga siapkan serial baru di Disney+

Spider-Man: No Way Home

Peter juga harus melawan villain Green Goblin (Willem Dafoe) yang muncul pertama kali dari film Spider-Man (2002) dan Electro (Jamie Foxx) dari film The Amazing Spider-Man 2 (2014). 

Selain itu, ada villain Sandman dari film Spider-Man 3 (2007) dan Lizard dari The Amazing Spider-Man (2012). Berkumpulnya para villain ini memunculkan rumor ada dua Spider-Man lain di Spider-Man: Now Way Home

Nantikan seperti apa cerita terbaru Spider-Man di Marvel Cinematic Universe. Film Spider-Man: Now Way Home juga akan menampilkan Jon Favreau, Marisa Tomei, dan J.K. Simmons.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Mega Putri

Terbaru