TRANSFER MESSI - BARCELONA. Antara Lionel Messi dan Barcelona kini masih tutup telinga. Hingga kini, tidak ada tanda-tanda kebuntuan yang pecah antara Lionel Messi dan Barcelona. Belum ada pihak yang mundur dalam konflik ini karena antara Messi dan Barcelona yakin bahwa mereka benar dan tidak ingin berubah pikiran.
Mengutip dari media Spanyol, Marca.com, pertemuan pertama oleh Jorge Messi akan menjadi pembuka untuk melihat kejelasan masa depan Lionel Messi. Jorge Messi, ayah dan agen penyerang Argentina, kini sedang melakukan perjalanan dari Rosario ke Barcelona. Jorge Messi akan bertemu dengan Bartomeu dalam beberapa hari mendatang.
Baca Juga: Sudah bulat, keputusan Messi kini hanya ingin pindah dari Barcelona
Jorge Messi ingin bertemu dengan Josep Maria Bartomeu karena Lionel Messi terus menuntut solusi yang bersahabat untuk situasi tersebut. Upaya Lionel Messi melalui ayahnya sebagai jalan meninggalkan Barcelona melalui pintu yang pantas. Messi berniat hengkang dengan ramah agar tidak merusak hubungannya dengan Barcelona selama hampir 20 tahun.
Namun, pihak Barcelona tetap bersikeras mempersulit Lionel Messi hengkang dari Barcelona. Alasan tersebut yang membuat Messi menegaskan permintaan transfernya melalui burofax pada minggu lalu.
Lionel Messi memahami bahwa dalam kontraknya terdapat klausul sebesar itu. Messi dapat pergi musim panas ini tanpa klub lain harus membayar 700 juta. Soal klausul rilis tersebut, Bartomeu tidak setuju dan tidak ingin kehilangan kapten dan jimat Barcelona.
Presiden Blaugrana menolak untuk bernegosiasi dengan Messi tentang kemungkinan keluar. Berbanding terbalik dengan keinginan Messi, Bartomeu kini bahkan menawarkan kontrak baru.
Klausul Lionel Messi untuk bebas transfer tetap berlaku hingga kontrak berakhir musim panas mendatang. Hal lain karena Messi tidak memberi tahu Barcelona untuk pergi hingga batas waktu 10 Juni lalu.
Bartomeu juga akan menegaskan kepada Jorge Messi bahwa Lionel Messi tetap menjadi titik fokus rencana Ronald Koeman. Messi menjadi proyeksi pemimpin tim yang akan tumbuh di masa depan.
Kini kedua belah pihak segera berdiri dalam pertemuan antara Jorge Messi dan Bartomeu. Jika tidak terselesaikan, maka kemungkinan masalah ini akan lebih mungkin diputuskan di pengadilan daripada tatap muka.
Mendengar kabar Jorge Messi ke Eropa, klub yang mengincar Messi menyiapkan rencana penawaran. Manchester City kini digadang menjadi tim terkuat untuk mendapatkan servis Lionel Messi. Pihak Manchester City cukup kuat untuk menebus Messi dengan beberapa opsi pertukaran pemain.
Mengutip dari situs Foxsports.co.eu, Manchester City berani mengunci Lionel Messi dengan kontrak lima tahun dengan nilai transfer £ 450 juta atau sekitar Rp 8,8 triliun.
Tentu, ketika transfer Messi terjadi akan menjadi transfer fantastis sepanjang sejarah sepak bola.
Baca Juga: LaLiga menghadang, kini hanya ada 2 cara Messi pergi dari Barcelona
Kabar pasang surut Messi dengan Barcelona membuat Jorge Valdano ikut angkat bicara. Eks pemain Real Madrid berkebangsaan Argentina, Jorge Valdano berkomentar soal keputusan Lionel Messi baik untuk Barcelona.
Valdano percaya bahwa Messi telah memainkan pertandingan terakhirnya untuk raksasa Catalan musim ini. Valdano berpendapat seharusnya Barcelona bisa menyiapkan sejak dini ketika Messi hengkang dari Barcelona.
"Entah Messi pergi ke klub lain atau kembali ke rumah, kini jiwa Messi sudah meninggalkan Barcelona, saya tidak meragukannya," kata Valdano kepada El Transistor dikutip dari Marca.com.
Valdano menyarankan Barcelona untuk cepat memutuskan keputusan terbaik untuk Lionel Messi. Sehingga, klub bisa melihat masa depan dengan jernih. "Semakin cepat Barcelona dapat menerima bahwa mereka akan kehilangan Lionel Messi, semakin cepat Barcelona fokus untuk membangun kembali klub mereka," ungkap Valdano.
Valdano juga membandingkan situasi saat ini dengan situasi yang membuat Messi untuk sementara pensiun dari sepak bola internasional.
"Situasinya sangat berbeda, karena tidak ada kesepakatan kontrak ketika Lionel Messi meninggalkan Albiceleste, saya tidak tahu berapa lama saga ini bisa berlanjut, tapi semakin lama berlangsung, semakin beracun bagi semua orang yang terlibat, " jelas Valdano diakhir wawancara dengan El Transistor.
Baca Juga: Ada 5 alasan kuat Messi ingin segera tinggalkan Barcelona
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News