CLOSE [X]
Edukasi

Memutus Rantai Diabetes, Pentingnya Skrining Sejak Dini dan Perubahan Perawatan

Kamis, 14 November 2024 | 20:51 WIB   Reporter: Ahmad Febrian
Memutus Rantai Diabetes, Pentingnya Skrining Sejak Dini dan Perubahan Perawatan

ILUSTRASI. tepung untuk diabetes


KESEHATAN - JAKARTA.  Diabetes merupakan salah satu isu kesehatan paling mendesak di Indonesia. Jumlahnya terus meningkat dan berdampak pada jutaan nyawa. Saat ini, diperkirakan 19,5 juta orang hidup dengan diabetes. Dan  diperkirakan akan meningkat menjadi 28,6 juta pada tahun 2045. 

Tren yang terus meningkat ini menjadikan diabetes salah satu dari tiga penyebab kematian terbesar di Indonesia,  memperlihatkan kebutuhan mendesak akan strategi pengelolaan dan pencegahan yang efektif. 

Prevalensi diabetes yang meningkat di Indonesia dan tantangan dalam pengelolaannya  menjadi indikasi penting penanganan yang komprehensif dan dukungan kesejahteraan bagi orang dengan diabetes.

dr Rulli Rosandi,  ahli endokrinologi menyampaikan, skrining diabetes secara dini dan teratur sangat penting untuk mencegah komplikasi parah. "Deteksi dini memungkinkan pengelolaan diabetes yang lebih efektif, meningkatkan hasil pengobatan dan kualitas hidup pasien. Pemantauan rutin membantu menyesuaikan pengobatan, mengontrol kadar gula darah, dan mengurangi risiko kesehatan jangka panjang," katanya, Kamis (14/11). 

Studi American Diabetes Association's Clinical Compendia Series menyoroti, pemantauan glukosa darah merupakan dasar dari pengelolaan diabetes, yang menjadi basis data penting untuk pengambilan keputusan terkait diet, olahraga, dan pengobatan.  Hal ini berkontribusi pada kontrol glikemik yang lebih baik dan lebih sedikit komplikasi.

Dengan menjaga kadar gula darah secara optimal, orang dengan diabetes dapat meningkatkan kesejahteraan secara keseluruhan dan secara efektif mampu mengelola tantangan fisik serta emosional yang diakibatkan kondisi ini.

Baca Juga: Selamat Hari Diabetes Sedunia, Inilah Tips Mencegah Diabetes Sejak Dini

Menyadari pentingnya kesadaran dan langkah-langkah kesehatan yang proaktif, Novo Nordisk mendorong perubahan dalam perawatan diabetes di Indonesia.  "Ambisi utama kami adalah menghentikan, membalikkan, dan menyembuhkan diabetes, dengan harapan menciptakan masa depan, masyarakat dapat hidup lebih lama, lebih sehat, dan bebas dari penyakit ini,” ujar Sreerekha Sreenivasan, Vice President and General Manager Novo Nordisk Indonesia.

Perusahaan ini memiliki affordability project, yang bertujuan untuk membawa penanganan diabetes lebih dekat ke daerah terpencil dan sangat terpencil dengan mengadakan skrining yang komprehensif dan intervensi dini. Proyek ini telah sukses memfasilitasi skrining diabetes untuk lebih dari 278.000 individu dan melakukan pemeriksaan HbA1c terhadap ribuan pasien.

Selain itu, program Changing Diabetes in Children merupakan upaya  Novo Nordisk Indonesia, Kementerian Kesehatan, Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI), dan mitra global lain. Inisiatif ini bertujuan memberikan perawatan komprehensif untuk anak-anak dan remaja dengan diabetes tipe 1. Serta memberdayakan mereka dan pengasuh dengan pengetahuan dan keterampilan untuk pengelolaan diabetes yang efektif. 

Selanjutnya: 4 Langkah Membersihkan Makeup dengan Micellar Water, Mata atau Bibir Dulu?

Menarik Dibaca: 4 Langkah Membersihkan Makeup dengan Micellar Water, Mata atau Bibir Dulu?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Ahmad Febrian
Terbaru