Menang 3-0 atas Malaysia, Jonatan Christie bawa Indonesia ke semifinal Piala Thomas

Jumat, 15 Oktober 2021 | 22:56 WIB Sumber: Kompas.com
Menang 3-0 atas Malaysia, Jonatan Christie bawa Indonesia ke semifinal Piala Thomas

ILUSTRASI. Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, berhasil memastikan kemenangan Indonesia atas Malaysia


BULU TANGKIS - JAKARTA. Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, berhasil memastikan kemenangan Indonesia atas Malaysia pada perempat final atau 8 besar Piala Thomas 2020.

Jonatan Christie memastikan kemenangan Indonesia setelah mengatasi perlawanan tunggal putra Malaysia, Ng Tze Yong, pada partai ketiga perempat final Piala Thomas 2020 yang berlangsung di Ceres Arena, Aarhus, Denmark, Jumat (15/10/2021) malam WIB.

Dalam laga tersebut, Jonatan Christie mendapat perlawanan sengit dari Ng Tze Yong. Setelah melalui drama rubber game berdurasi 75 menit, Jonatan Christie akhirnya mampu mengalahkan Ng Tze Yong dengan skor 14-21, 21-19, dan 21-16.

Hasil ini sekaligus memastikan kemenangan Indonesia pada perempat final Piala Thomas 2020. Tim Thomas Indonesia sukses mengalahkan Malaysia dengan skor 3-0.

Sebelum Jonatan Christie, Indonesia sudah meraih dua poin dari Anthony Ginting (tunggal putra) dan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (ganda putra).

Baca Juga: Apa bedanya Thomas Cup dan Uber Cup? Ini sejarah lengkapnya

Dengan demikian, Indonesia berhak melaju ke semifinal Piala Thomas 2020, bertemu pemenang duel antara Denmark dan India.

Jalannya pertandingan

Jonatan Christie punya keunggulan peringkat atas tunggal putra kedua Malaysia, Ng Tze Yong. Jojo, sapaan akrab Jonatan Christie, kini menempati ranking tujuh dunia, sedangkan Ng Tze Yong yang baru berusia 21 tahun berada di peringkat ke-82. 

Kendati unggul jauh secara peringkat, Jojo tampak kesulitan kala bertemu Ng Tze Yong pada perempat final Piala Thomas 2020.

Pada awal gim pertama, Jojo sudah kehilangan banyak poin. Dia dibuat kewalahan oleh Ng Tze Yong yang tampil impresif. Terlihat bahwa Ng Tze Yong memiliki kemampuan apik dalam menempatkan shuttlecock.

Pebulu tangkis muda yang memiliki kekuatan tangan kanan itu kerap membuat Jojo mati langkah. Ng Tze Yong pun kerap mencetak poin berkat penempatan yang menyulitkan Jojo.

Editor: Yudho Winarto
Terbaru