3. Hyundai Trajet
Hyundai Trajet merupakan seri MPV yang fenomenal di Indonesia. Mobil ini menjadi cikal bakal lahirnya berbagai mobil MPV dengan mesin di atas 2.000cc.
Hyundai Trajet dirilis pada 2003 yang saat itu bersaing dengan Nissan Serena generasi pertama.
Mesin Hyundai Trajet dibekali dua varian, yakni mesin 2.700cc dan 2.000cc. Pada mesin 2.700cc, mobil ini mampu melaju dengan kekuatan hingga 173 horsepower dan torsi maksimum 250 Nm.
Sedangkan mesin 2.000cc mampu melaju dengan kekuatan 140 horsepower dan torsi maksimum pada 184 Nm. Uniknya, mobil ini sudah dibekali multipoint injection sehingga membuat bahan bakar lebih efisien.
Harga mobil bekas Hyundai Trajet kini sudah di bawah Rp 50 juta. Pada tipe 2.000cc M/T tahun 2001 dibanderol kisaran Rp 45 juta saja per April 2021.
Baca Juga: Harga mobil bekas Daihatsu Ayla tahun muda hanya Rp 80 juta per April 2021
4. Kia Carens I
Kia Carens pertama kali mengaspal di Indonesia pada tahun 2001. Mobil ini memiliki bodi bongsor tetapi tetap compact dan mampu menampung hingga 8 orang penumpang.
Salah satu generasi awal Kia Carens cukup eksis bersaing di dalam konsep mobil MPV. Kala itu, Kia Carens bersaing langsung dengan Nissan Serena.
Mesin Kia Carens I disematkan kapasitas 1.800cc DOHC. Mesin mobil ini mampu melaju hingga 126 horsepower dengan torsi maksimum 162 Nm. Mobil ini dibekali transmisi manual 5 percepatan dan otomatis 4 percepatan.
Harga mobil bekas Kia Carens I kini sudah di bawah Rp 50 juta. Kia Carens I tahun 2003 dengan transmisi A/T berbanderol kisaran Rp 40 juta per April 2021.
Baca Juga: Cek harga mobil bekas Chevrolet Spin generasi awal yang kian murah per April 2021