Namanya dikaitkan dengan investasi bodong MeMiles, begini reaksi Judika

Jumat, 10 Januari 2020 | 17:05 WIB Sumber: Kompas.com
Namanya dikaitkan dengan investasi bodong MeMiles, begini reaksi Judika

Penyanyi Judika saat menghadiri acara konferensi pers Rising Star Indonesia di Gedung MNCTV, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (6/12/2016).


INVESTASI BODONG - JAKARTA. Penyanyi Judika hanya tertawa geli saat namanya disebut menerima endorsement dari investasi bodong MeMiles.

"Ya, kami ketawa saja, kami geli saja, Judika kan juga sering nyanyi diundang sama Jenderal-jenderal gitu," ujar manajer Judika, Adjie, kepada Kompas.com melalui sambungan telepon pada Jumat (10/1/2020).

Baca Juga: Ini dia 10 lagu teratas peringkat Billboard Indonesia Top 100

Adjie menegaskan bahwa Judika tidak menerima endorsement dari Memiles. "Sama sekali enggak ada, bahkan kalau dibuka instagramnya segala macam enggak ada (endorse dari MeMiles)," ucap Adjie.

Oleh karena itu, Judika hanya dipanggil untuk dimintai keterangan berkait investasi bodong MeMiles yang beromzet Rp 750 miliar. "Makanya polisi bila dilihat segala macam mengumumkannya kan hanya sebagai saksi, dan enggak ada kalimat endorsement," kata Adjie.

Hanya saja, Adjie melihat sebagian masyarakat beranggapan lain berkait pemanggilan Judika oleh polisi tersebut. "Cuma mungkin persepsi orang waktu itu karena masalah ini, jadi wah gimana gitu. Padahal biasa saja," ucapnya.

Baca Juga: Judika tak sekadar bisnis mode

Adjie mengatakan, saat itu Judika hanya hadir di acara MeMiles sebagai penyanyi untuk mengisi acara. Hal itu tentu tak ada bedanya dengan penampilan off air lainnya.

Editor: Noverius Laoli
Terbaru