GAYA HIDUP - JAKARTA. Sepeda lipat Pacific Noris Electric memiliki performa mumpuni. Harga sepeda lipat Pacific Noris Electric dibanderol tidak mahal.
Bersepeda menjadi salah satu olahraga yang menyenangkan untuk dilakukan sendirian atau berkelompok.
Baca Juga: Gebyar Diskon! Ini Daftar Tipe dan Harga Sepeda Lipat Police Bike yang Didiskon
Asal tahu saja, bersepeda jenis olahraga yang cocok dilakukan untuk Anda yang ingin menurunkan berat badan.
Tidak hanya itu, bersepeda juga bermanfaat untuk menjaga kesehatan jantung, mengontrol gula darah, tekanan darah, sampai meningkatkan daya tahan tubuh.
Manfaat tersebut bisa Anda dapatkan bila bersepeda secara rutin. Sepeda lipat menjadi salah satu pilihan yang tepat untuk Anda yang tinggal di kawasan perkotaan.
Alasannya, sepeda lipat memiliki bentuk ringkas, bobot ringan, sehingga mudah disimpan dan dibawa.
Saat ini sepeda lipat ada yang dilengkapi dengan baterai atau yang disebut elektrik.
Sepeda lipat elektrik ini bisa jadi pilihan untuk Anda yang tidak kuat gowes jarak menengah atau jauh.
Mengutip dari situs Pacific Bike, produsen sepeda lipat lokal ini telah merilis sepeda lipat Noris Electric.
Sepeda lipat ini dirilis dengan dua ukuran ban yakni 16 inchi dan 20 inchi.
Sepeda lipat elektrik buatan anak bangsa ini dibekali dengan rangka alloy, fork hiten steel, motor pedal assist + throttle DC 36V, power 250W, max speed 16 km/h, baterai 36V, 5.2 Ah, RD Blackbox 8SP, dan F/R mechanical disc brake.
Pacific Bike membanderol harga sepeda lipat Pacific Noris Elektric pas di kantong.
Berikut harga sepeda lipat Pacific Noris Eletric yang sudah ada di pasaran:
Pacific Noris Electric 16 inchi Rp 9.700.000
Pacific Noris Electric 20 inchi Rp 9.700.000
Bagaimana Anda tertarik?
Baca Juga: Cuci Gudang! Ini Tipe dan Harga Sepeda Lipat Element Ecosmo yang Didiskon
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News