Rating Black Panther: Wakanda Forever di Rotten Tomatoes & IMDb, Film Marvel Baru

Kamis, 10 November 2022 | 10:03 WIB   Penulis: Mega Putri
Rating Black Panther: Wakanda Forever di Rotten Tomatoes & IMDb, Film Marvel Baru

Rating awal Black Panther: Wakanda Forever di Rotten Tomatoes dan IMDb, film Marvel terakhir di Marvel Cinematic Universe phase 4.


FILM SUPERHERO - Film Black Panther: Wakanda Forever akhirnya tayang pada bulan November tahun 2022 ini. Rating awal film Marvel terbaru Black Panther 2 di Rotten Tomatoes dan IMDb akhirnya muncul.

Black Panther: Wakanda Forever merupakan sekuel dari film pertama Black Panther (2018) yang kembali disutradarai oleh Ryan Coogler. Black Panther: Wakanda Forever menjadi film terakhir Marvel dalam phase 4.

Black Panther: Wakanda Forever menjadi momen mengenang mendiang aktor Chadwick Boseman yang ikonik sebagai Black Panther di Marvel Cinematic Universe. Selain itu, sekuel film Black Panther ini juga mengenalkan banyak karakter baru.

Baca Juga: Film-Film Indonesia Terbaru di Netflix, Satria Dewa: Gatotkaca Tayang Hari Ini

Rating Black Panther: Wakanda Forever

Film Black Panther: Wakanda Forever akan dirilis pada 11 November 2022 di bioskop secara global. Namun di Indonesia sendiri, film Black Panther: Wakanda Forever sudah tayang mulai 9 November 2022 di bioskop tanah air.

Selain itu, beberapa orang lainnya juga telah mendapatkan kesempatan untuk menonton film Black Panther 2 lebih awal. Kini, rating film Black Panther: Wakanda Forever pun telah muncul di situs Rotten Tomatoes dan IMDb.

Di awal, film Black Panther 2 meraih rating 93% untuk tomatometer dengan 75 review di situs Rotten Tomatoes pada 9 November 2022. Kini, film Black Panther 2 resmi Certified Fresh dan meraih 86% untuk tomatometer dengan 166 review.

Sementara bagian audience score untuk film Black Panther: Wakanda Forever di situs Rotten Tomatoes masih kosong. Di situs IMDb, film Black Panther: Wakanda Forever dari Marvel Studios ini meraih rating 7,4/10.

Baca Juga: Jadwal Tayang Film Sri Asih Dibintangi Pevita Pearce, Dian Sastro Akan Muncul!

Di film pertamanya, Black Panther yang berdurasi 2 jam 14 menit mendapatkan rating 7,3/10 untuk situs IMDb. Black Panther meraih rating 96% tomatometer dengan 79% audience score untuk situs Rotten Tomatoes.

Nantikan perubahan perolehan rating Black Panther: Wakanda Forever selanjutnya. Jangan lupa saksikan film Black Panther: Wakanda Forever yang berdurasi 2 jam 41 menit di bioskop-bioskop Indonesia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Mega Putri
Terbaru