-
Gaya komunikasi pasangan
Komunikasi yang baik merupakan kunci suatu hubungan bisa berjalan dengan baik.
Agar komunikasi Anda dengan pasangan tetap baik selama berumah tangga, tanyakan gaya berkomunikasi pasangan.
Dengan mengetahui gaya berkomunikasi masing-masing, kalian bisa lebih mudah menyelesaikan suatu masalah.
-
Sikap terhadap mertua
Hubungan dengan mertua sering menjadi sumber konflik dalam rumah tangga. Beberapa pasangan memilih untuk tinggal di rumah salah satu orang tua karena satu-dua alasan.
Bagi salah satu pihak, mungkin situasi dan hubungan dengan mertua bisa menimbulkan ketidaknyamanan.
Melansir dari Brides.com, Lee mengatakan, beberapa orang masih bergantung pada orang tua mereka. Tidak sedikit dari mereka yang berusaha untuk menyenangkan keluarga besar mereka.
Tanyakan, apakah setelah menikah kalian akan tinggal bersama salah satu orang tua atau tidak. Jika iya, bagaimana sikap pasangan jika orangtua terlalu ikut campur dengan masalah rumahtangga Anda.
-
Apa yang paling ditakuti pasangan
Agar penikahan bisa awet, perlu adanya pemahaman dari masing-masing pihak. Karenanya, pertanyaan tentang apa yang ditakuti pasangan penting diutarakan.
Menikah berarti memahami satu sama lain. Tidak hanya tentang ambisi tetapi juga kekurangan dan ketakutan pasangan.
-
Bayangan tentang kehidupan pernikahan
Setiap orang pasti memiliki bayangan sendiri tentang pernikahan. Tanyakan pada pasangan, bagaimana ia ingin menjalani kehidupan rumah tangga.
Beberapa orang membayangkan pernikahan dengan sarapan bersama setiap hari. Sebagian lagi berharap bisa selalu menghabiskan akhir pekan dengan travelling bersama.
Menanyakan pertanyaan ini pada pasangan bisa meminimalisir rasa kaget dan kecewa setelah pernikahan.
Baca Juga: Kenali tanda-tanda Anda mengalami kelelahan dalam pernikahan
-
Arti dari pernikahan
Pertanyaan untuk pasangan yang terpenting adalah tentang arti pernikahan bagi mereka. Sebelum menikah, sempatkan untuk berdiskusi tentang arti penting penikahan bagi kalian dan pasangan.
Diskusikan juga tujuan dan arti pernikahan dari kedua belah pihak. Hal ini bisa menjadi momen kalian berdua mencocokkan visi dan misi pernikahan.
Selanjutnya: Ini cara menyiapkan kakak agar siap menyambut kehadiran adik bayi
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News