Sila pilih, 7 mobil bekas MPV dengan harga di bawah Rp 100 juta

Kamis, 06 Agustus 2020 | 16:40 WIB   Penulis: Bimo Kresnomurti
Sila pilih, 7 mobil bekas MPV dengan harga di bawah Rp 100 juta

ILUSTRASI. Ada 7 mobil bekas MPV dengan harga di bawah 100 juta. Harga mobil bekas ini berlaku untuk wilayah Jakarta dan sekitarnya.


6. Honda Stream

Honda Stream

Harga mobil baru Honda Stream saat rilis mencapai Rp 250 Juta untuk tipe tertinggi di 2002. Kala meluncur pertama kali, Honda menempatkan Honda Stream ke jajaran MPV menengah ke atas.

Tentu, rival yang cukup berat seperti Toyota Kijang Innova. Honda Stream mampu memuat penumpang 7 orang.

Honda Stream dibekali 2 tipe mesin: 1.700cc SOHC dan 2.000cc DOHC. Tipe terendah (1.700cc) mampu menghasilkan daya hingga 130 horsepower dengan torsi 155 Nm. Sedangkan tipe 2.000cc menghasilkan daya 150 horsepower dengan torsi 186 Nm. 

Mesin Honda Stream pada tipe 1.700cc disematkan transmisi manual 5 percepatan dan matic 4 percepatan. Sementara tipe 2.000cc hanya disematkan transmisi otomatis 5 percepatan dengan teknologi Tiptronic.  

Harga mobil bekas Honda Stream tipe tertinggi 2.0 Tiptronic tahun 2003 saat ini cuma Rp 80 juta.

Baca Juga: Daftar 10 sedan bekas Rp 100 jutaan, ada mobil apa saja?

7. Daihatsu Luxio 

Daihatsu Luxio

Harga mobil baru Daihatsu Luxio saat rilis di 2008 sebesar Rp 160 Juta untuk tipe tertinggi. Keluarnya Daihatsu Luxio diklaim untuk masuk ke dalam persaingan MPV murah, seperti Suzuki APV dan Mitsubishi Maven. Daihatsu Luxio mampu menampung penumpang hingga 7 orang.

Dapur pacu Daihatsu Luxio adalah 3SZ DOHC VVT-in yang disertai dengan pendingin air. Mesin tersebut diklaim irit bahan bakar lantaran sudah tersemat teknologi injeksi.

Mesin Daihatsu Luxio memiliki kapasitas 1.500cc dengan 4 silinder. Sehingga, bisa memacu mobil hingga 97 horsepower dengan torsi 134 Nm. Dari sisi transmisi, Daihatsu Luxio tersedia dengan manual 5 percepatan.

Harga mobil bekas Daihatsu Luxio kini terjangkau. Untuk tipe X tahun muda 2012, harganya Rp 95 juta.

Baca Juga: Harga mobil bekas Daihatsu Ayla mulai Rp 50 jutaan, simak spesifikasinya  

Tentu, jangan lupa untuk mengecek fitur dan performa mobil bekas pilihan Anda, ya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Bimo Kresnomurti
Terbaru