Steam dan Epic Games Tidak Bisa Diakses? Ternyata Belum Masuk Daftar PSE Kominfo

Sabtu, 30 Juli 2022 | 11:07 WIB   Penulis: Arif Budianto
Steam dan Epic Games Tidak Bisa Diakses? Ternyata Belum Masuk Daftar PSE Kominfo

ILUSTRASI. Steam dan Epic Games Tidak Bisa Diakses? Ternyata Belum Masuk Daftar PSE Kominfo


STEAM - Steam dan Epic Games tidak bisa diakses? Ternyata masih belum masuk daftar PSE Kominfo. Untuk gamers di wilayah Indonesia, setidaknya saat berita ini ditulis (30/07/2022) akan kesulitan mengakses Steam hingga Epic Games Store.

Belakangan ini santer terdengar bahwa website, aplikasi hingga game yang belum masuk daftar PSE Kominfo terancam diblokir. Hal tersebut sepertinya semakin mendekati kenyataan di mana beberapa platform yang kerap kali digunakan oleh gamers kesulitan untuk diakses.

Setelah kami menelusuri website resmi PSE Kominfo, nama seperti Steam dan Epic Games sebagai salah satu platform populer masih belum masuk dalam daftar tersebut.

Epic Games Store

Imbasnya dirasakan langsung oleh para gamers, mereka kesulitan membuka website bahkan aplikasi Steam maupun Epic Games. Tidak hanya itu saja, Origin yang juga merupakan platform distribusi game rilisan EA juga saat ini sulit untuk diakses.

Sementara itu, platform besutan Ubisoft, yakni Ubisoft Connect masih dapat diakses dengan mudah. Begitu pula dengan Xbox Game Pass yang merupakan program langganan game bulanan dari Microsoft dapat dinikmati oleh para gamers di Indonesia.

Baca Juga: Mobile Legends Offline Mode, Fitur Baru Main Lawan Bot Tanpa Paket Data atau Wi-Fi

Salah satu judul game populer di Xbox Game Pass, seperti Minecraft masih bisa dimainkan tanpa kendala yang berarti.

Battle.net yang merupakan platform serupa dari Blizzard juga sudah mendaftar PSE Kominfo. Dengan demikian, beberapa judul game seperti Warcraft, Hearthstone, Diablo hingga Call of Duty seharusnya masih bisa dimainkan oleh gamers dalam negeri.

Mungkin banyak gamers yang kecewa dengan keputusan ini, namun bagaimana pun juga Steam masih belum masuk dalam daftar PSE Kominfo. Sehingga untuk saat ini mungkin sebagian besar gamers di Indonesia akan kesulitan memainkan game favorit mereka karena sulitnya masuk ke Steam.

Beberapa judul game populer di Steam yang bakal sulit diakses adalah Dota 2, Counter Strike: Global Offensive (CSGO), Portal, Half-Life, Stray dan masih banyak judul game lainnya yang ada di library akan sulit diakses. Untuk gamers yang hobi klaim game gratis di Epic Games Store juga saat ini bakal kesulitan untuk menambah koleksi game baru.

Baca Juga: Info Terbaru GTA 6 Ungkap Lokasi hingga Karakter Wanita yang Nantinya Dapat Dimainkan

Di sisi lain, beberapa game populer lainnya, seperti Valorant dan Genshin Impact, termasuk game mobile populer di Indonesia seperti Mobile Legends, FF hingga PUBG Mobile beruntungnya masih bisa dinikmati oleh kalangan gamers.

Apakah ini pertanda bahwa pengguna Steam harus pensiun sementara waktu ini? Apabila Steam dan Epic Games telah mengikuti prosedur yang telah ditentukan dengan mendaftarkan diri ke PSE Komifo, kemungkinan gamers di Indonesia bisa kembali mengakses kedua platform tersebut dengan mudah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Arif Budianto
Terbaru