Kuliner

UMO Journey, Perjalanan Rasa ala Jepang Menggugah Jiwa di Okuzono Japanese Dining

Rabu, 23 April 2025 | 19:32 WIB   Reporter: Leni Wandira
UMO Journey, Perjalanan Rasa ala Jepang Menggugah Jiwa di Okuzono Japanese Dining

ILUSTRASI. Restoran Jepang modern Okuzono Japanese Dining kembali membuktikan komitmennya dalam berinovasi lewat peluncuran kampanye kuliner terbaru bertajuk “Okuzono Diaries: The UMO Journey”


KULINER - JAKARTA. Restoran Jepang modern Okuzono Japanese Dining kembali membuktikan komitmennya dalam berinovasi lewat peluncuran kampanye kuliner terbaru bertajuk “Okuzono Diaries: The UMO Journey”.

Mengusung konsep “Umami! dan Oishii”, kampanye ini membawa tamu menyelami kekayaan cita rasa Jepang dengan pendekatan yang lebih kontemporer.

UMO merupakan akronim dari dua ekspresi ikonik dalam dunia kuliner Jepang: Umami dan Oishii – keduanya menggambarkan kenikmatan rasa yang autentik dan emosional.

Baca Juga: Jepang Impor Beras dari Korea Selatan untuk Pertama Kalinya Sejak 1999

Lewat kampanye ini, Okuzono mengajak penikmat kuliner untuk merasakan lebih dari sekadar kelezatan—melainkan juga kehangatan dan kedalaman tradisi.

“Sebagai Izakaya Jepang modern, Okuzono adalah tempat di mana kehangatan, kelezatan, dan keanggunan hadir bersamaan,” ujar Nadia Sofiandi, Direktur Okuzono Hospitality Group, dalam peluncuran yang digelar di Jakarta Selatan, Selasa (23/4).

Ia menjelaskan bahwa kampanye ini merupakan interpretasi modern terhadap kekayaan budaya kuliner Jepang yang dibalut dalam semangat musiman dan selera masa kini.

Lima Menu Khas, Lima Cerita Rasa

Baca Juga: 3 Jenis Teh Hijau Asal Jepang, Bukan Cuma Matcha Saja

Kampanye The UMO Journey memperkenalkan lima menu spesial yang mencerminkan eksplorasi umami dari berbagai daerah Jepang:

  • Hobayaki: Daging ayam, sapi, atau seafood yang dipanggang di atas daun magnolia dengan miso khas – kaya aroma dan rasa.
  • Salmon Cream Croquette: Kroket salmon krispi berisi krim lembut yang dipadukan dengan saus tartar.
  • Tasmania Beef Shoyu Koji Yaki: Daging sapi Tasmania dimarinasi dalam shoyu koji hasil fermentasi, memberikan kedalaman rasa khas Jepang.
  • Chicken Akakara Nabe: Hot pot pedas ala Nagoya berbasis miso, cocok untuk penikmat rasa autentik yang menggugah selera.
  • Shiratama Cream Zenzai: Hidangan penutup tradisional dari Kyoto dengan bola shiratama dan kacang merah manis.

“Kami merancang menu kali ini tidak hanya untuk memanjakan lidah, tetapi juga menyentuh sisi emosional para tamu,” ungkap Chef Shinji Akita, Head Chef Okuzono.

Chef Shinji menambahkan bahwa umami bukan sekadar rasa, melainkan pengalaman yang menghubungkan kenangan dan perasaan—itulah yang ingin ia hadirkan dalam setiap sajian.

Baca Juga: Aneka Jenis Mie Jepang, Ada 7 yang Wajib Dicoba dari Somen hingga Tokoroten

Lebih dari Sekadar Santap, Ini Perjalanan Rasa

Sebagai restoran Izakaya family-friendly, Okuzono Japanese Dining dikenal dengan atmosfer hangat, ramah keluarga, bebas babi dan lemak babi, serta sajian autentik Jepang yang diolah dengan kualitas tinggi.

Kampanye ini memperkuat posisi Okuzono sebagai destinasi kuliner yang tak hanya menyajikan hidangan lezat, tapi juga menghadirkan cerita, nuansa, dan nilai dalam setiap gigitan.

Dengan The UMO Journey, Okuzono mengajak para tamu untuk berpetualang dalam harmoni rasa dan budaya—perjalanan kuliner yang membekas di hati, bukan hanya di lidah.

Selanjutnya: Promo Liburan Pertengahan Tahun Lewat BCA tiket.com Travel Fair 2025

Menarik Dibaca: Promo Liburan Pertengahan Tahun Lewat BCA tiket.com Travel Fair 2025

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Yudho Winarto
Terbaru