KEJAHATAN SIBER - Di tengah pandemi Covid-19, makin banyak orang yang berselancar di internet. Namun, Anda harus waspada karena ada ancaman internet yang mungkin membahayakan diri.
Seiring perkembangan teknologi, hampir semuanya bisa Anda akses lewat internet. Bahkan, berbelanja juga semakin mudah lewat internet dengan beragam platform yang tersedia.
Meskipun memberikan berbagai kemudahan, ternyata ada ancaman berbahaya yang perlu Anda waspadai di internet. Apa saja ancaman internet yang kerap kali ditemui?
Menurut situs pencipta anti virus, MCAfee, berikut 5 ancaman internet berbahaya yang kerak kali ditemui:
Baca Juga: Hati-hati! Segera hapus 6 aplikasi Android berbahaya ini di HP Anda
- Malware
Malware adalah singkatan dari malucious software, yang artinya software atau aplikasi "jahat". Benar sekali, aplikasi ini begitu jahat sampai-sampai tidak pernah Anda instal sekalipun, tetap muncul di komputer atau smartphone.
Malware umumnya berjalan di background. Itu berarti, tanpa sepengetahuan Anda, aplikasi tersebut telah berjalan. Ancaman ini menyebabkan komputer atau ponsel pintar yang diserang menjadi lambat, bahkan berakhir dengan kerusakan.
- Worm
Ancaman internet yang satu ini begitu berbahaya. Karakteristik Worm adalah menggandakan diri dan menyebar begitu cepat.
Hal ini menyebabkan kerusakan pada data Anda. Bahkan yang paling parah bisa mencuri data penting Anda.
Sampai pada akhirnya, komputer Anda tidak bisa digunakan lagi. Termasuk, file-file penting Anda mungkin tidak bisa selamat.
Baca Juga: Cara membuat avatar di Fb, gampang banget, cuma 5 langkah
- Spam
Spam bisa Anda temui lewat e-mail atau media sosial. Yang melakukan spam umumnya mengirim pesan yang sama dengan jumlah banyak.
Bukan hanya itu saja, pesan tersebut juga dikirim dalam waktu berdekatan sehingga membuat Anda terganggu. Dan, teman Anda yang sering mengirimkan pesan "P" atau "Ping" dalam jumlah banyak juga bisa dikatakan Spam, lo.